Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Kembali Meresmikan Satu Pemain Baru untuk Liga 1 2020

By Ragil Darmawan - Rabu, 15 Januari 2020 | 14:42 WIB
 Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein, berbicara kepada media saat memperkenalkan Dejan Antonic (ki
japrit
Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein, berbicara kepada media saat memperkenalkan Dejan Antonic (ki

SUPERBALL.ID - Borneo FC kembali resmi mengumumkan rekrutan anyarnya untuk kompetisi Liga 1 2020.

Pemain yang kali ini didatangkan oleh Borneo FC yaitu Andika Kurniawan.

Andika berposisi sebagai bek tengah dan sebelumnya bermain untuk Persiraja.

Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, mengungkapkan alasan mengapa timnya ingin memboyong Andika.

Menurutnya, Andika merupakan salah satu bek potensial dan penampilan pemain asal Jambi tersebut telah dipatau selama Liga 2 musim lalu.

Baca Juga: Rafli Mursalim Siap Bersaing dengan Marko Simic di Persija Jakarta

"Kita senang bisa dapatkan tanda tangan Andika, dia bek potensial yang sudah pelatih pantau selama Liga 2 musim lalu," ujar Nabil Husein sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi Borneo FC.

"Ini ajang dia untuk membuktikan diri di Liga 1."

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh SuperBall.id (@superballid) pada

Nabil Husein juga menjelaskan bahwa timnya saat ini masih memiliki dua slot pemain asing.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X