Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Liverpool, Atletico Madrid Dibantu Jelmaan Lionel Messi

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 12 Maret 2020 | 18:17 WIB
Pemain Atletico Madrid ikut mengheningkan cipta untuk legenda basket Kobe Bryant, jelang kick-off duel di markas Real Madrid, Santiago Bernabeu, 1 Februari 2020.
TWITTER.COM/BRFOOTBALL
Pemain Atletico Madrid ikut mengheningkan cipta untuk legenda basket Kobe Bryant, jelang kick-off duel di markas Real Madrid, Santiago Bernabeu, 1 Februari 2020.

SUPERBALL.ID - Berkat performa apikntya, kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, menuai pujian hingga disamakan dengan megabintang FC Barcelona, Lionel Messi.

Jan Oblak mengawal gawang Atletico Madrid dalam laga kontra Liverpool FC pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Bermain di Stadion Anfield, Liverpool, Kamis (12/3/2020) dini hari WIB, Oblak bermain hingga babak perpanjangan waktu dan mengakhiri laga dengan kemenangan 3-2 bagi Atletico Madrid sekaligus lolos ke babak selanjutnya.

Gawang Atletico yang dikawal Oblak kebobolan dua kali lebih dulu lewat gol Giorginio Wijnaldum pada menit ke-43 dan Roberto Firmino pada menit ke-94.

Baca Juga: Ramai Virus Corona, Agenda Garuda Select Jalan Terus

Atletico kemudian membalas tiga gol lewat Marcos Llorente pada menit ke 97 dan injury time babak perpanjangan waktu pertama, serta Alvaro Morata pada injry time perpanjangan waktu kedua.

Atletico pun lolos dengan skor agregat 4-2.

Meski kebobolan dua gol, Oblak mampu melakukan sejumlah penyelamatan penting bagi Atletico.

Seusai laga, pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, pun melontarkan pujian kepada kiper asal Slovenia itu.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : football-espana.net, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X