Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya Minat ke Formula E, Akankah Lewis Hamilton Hijrah dan Ikut Balapan di Jakarta?

By Aulli Reza Atmam - Rabu, 18 Maret 2020 | 19:12 WIB
Ekspresi pembalap tim Mercedes, LEwis Hamilton, usai memastikan diri merengkuh gelar juara dunai F1 2019 di Circuit of the Americas, Austin, Minggu (3/11/2019)
TWITTER.COM/F1
Ekspresi pembalap tim Mercedes, LEwis Hamilton, usai memastikan diri merengkuh gelar juara dunai F1 2019 di Circuit of the Americas, Austin, Minggu (3/11/2019)

SUPERBALL.ID - Pebalap Formula 1 dari tim Mercedes, Lewis Hamilton, berbicara soal kans untuk hijrah ke ajang balapan mobil listrik Formula E.

Lewis Hamilton selama ini dikenal kerap berbicara soal berbagai isu seperti perubahan iklim, energi keberlanjutan, dan veganisme.

Hal itu menimbulkan teka-teki apakah dengan demikian Hamilton berminat untuk ambil bagian dalam ajang Formula E.

Seperti diketahui, sebagai ajang balapan, Formula E juga menjadi sarana kampanye dan promosi mengenai penggunaan kendaraan listrik serta energi terbarukan untuk menekan polusi udara dan dampak perubahan iklim.

"Satu-satunya alasan (bisa ke Formula E) hanyalah etis di mana keberlanjutan adalah hal yang pentingnya sangat saya sadari," ujar Hamilton seperti dilansir Grandprix.com.

 Baca Juga: RESMI - Espanyol Konfirmasi 6 Staf dan Pemain Positif COVID-19

"Bagi saya sekarang, sulit untuk menjadi bagian dari perubahan positif untuk ikli kita, kecuali kalau kita bisa terbang kemana-mana."  

Pebalap asal Inggris itu mengakui jika saat ini ia masih belum siap untuk meninggalkan Formula 1 yang menurutnya adalah ajang level tertinggi di dunia balap.

"Saya sedang berlomba di ajang balapan tingkat teratas dan di masa depan Formula E kelihatan tak akan menjadi level teratas, saya ingin berada di level teratas olahraga ini," lanjut Hamilton.

Karena alasan itu, Hamilton belum berminat tampil di Formula E meski di sisi lain ia tertarik dengan gagasan mengenai lingkungan yang ada di balik balapan tersebut.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : grandprix.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X