SUPERBALL.ID - Persib Bandung akhirnya meliburkan pemain demi mengikutip peraturan pemerintah soal pencegahan penyebarang virus corona.
Sebelumnya Persib masih melakukan agenda uji coba setelah kompetisi Shopee Liga 1 memutuskan untuk menangguhkan laga semalam dua pekan.
Meski diliburkan, pelatih Robert Rene Alberts tetap memberikan tugas pada pemain Persib.
Robert meminta anak asuhnya untuk tetap berlatih di rumah masing-masing.
Baca Juga: Eks Arsenal Ajak Messi dan Ronaldo Bermain di Negaranya Selama Pandemi Virus Corona, Ini Alasanya
Namun Robert akan memantau program khusus ini secara online melalui video call.
"Kami sudah rancang ini sebelumnya. Nanti ada latihan yang tim pelatih awasi melalui video atau video call. Seminggu dua kali ada latihan ketahanan tubuh. Sekali dalam seminggu ada latihan aerobik dan non aerobik. Setelahnya mereka bisa improve latihan masing-masing sesuai kebutuhan," ungkap Robert seperti dikutip SuperBall.id dari laman resmi Persib.
Baca Juga: Jaga Kondisi Tubuh, Gelandang Muda Persib Jalani Latihan Lebih Dirumah
Ia berharap semua pemain bisa terus menjaga kondisi kebugaran tubuhnya, meski hanya beraktivitas di rumahnya masing-masing.
"Kami masih tidak tahu sampai kapan ini akan dihentikan. Tapi, setidaknya dengan program latihan di rumah akan membuat pemain siap untuk melakukan latihan bersama jika kondisi sudah membaik," katanya.
View this post on Instagram
Editor | : | Lola June A Sinaga |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar