Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Liga 1 2020 Berhenti, Apakah Persib Akan Potong Gaji Pemain?

By Aulli Reza Atmam - Jumat, 27 Maret 2020 | 15:39 WIB
Para pemain Persib Bandung dalam sesi latihan hari Rabu (18/3/2020) di Stadion Siliwangi, Bandung.
Deni Denaswara/Tribun Jabar
Para pemain Persib Bandung dalam sesi latihan hari Rabu (18/3/2020) di Stadion Siliwangi, Bandung.

SUPERBALL.ID - Manajemen Persib Bandung bicara soal kemungkinan tim melakukan pemotongan gaji pemain menyusul berhentinya Shopee Liga 1 2020.

Shopee Liga 1 2020  dihentikan sementara akibat meluasnya wabah virus corona di Indonesia.

Sebelum dihentikan, Liga 1 2020 telah ditunda selama dua pekan terhitung sejak 16 Maret sehingga Persib tidak bisa melakoni laga sesuai jadwal.

Dengan tidak adanya laga dan mewabahnya virus corona, Persib akhirnya meliburkan tim.

Pemberhentian kompetisi dan ketiadaan agenda tim juga membuat beban finansial klub menjadi semakin berat.

Pemotongan gaji pemain bahkan kini banyak dilakukan klub-klub di berbagai belahan dunia untuk menyiasatinya.

Baca Juga: Manchester United Sudah Lakukan Pertemuan untuk Boyong Pemain Atletico Madrid

Meski demikian, ketika ditanya soal kemungkinan mengikuti langkah tersebut, manajemen Persib belum mau berbicara banyak.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Kuswara S Taryono, mengatakan bahwa masalah gaji adalah hal internal Persib.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : Persib.co.id, jabar.tribunnews.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X