"Kami akan berbicara lagi minggu ini."
Williams menambahkan, “Semua orang aman di sini, pemerintah telah mencabut banyak pembatasan (sosial)."
"Kami berkumpul dalam kelompok 10 orang, kami bisa jalan-jalan dan pantai-pantai dibuka."
"Kami hanya memiliki empat kasus baru dalam 10 hari terakhir," imbuhnya.
Berdasarkan data terkini Worldometers.info, terdapat 6.799 kasus positif Covid-19 di Australia.
Tingkat kematian akibat Covid-19 di Negeri Kanguru itu tergolong rendah, yakni 95 setelah kemarin bertambah 2.
Menurut update terakhir 2 Mei 2020 yang dikutip SuperBall.id dari laman resmi otoritas kesehatan Australia, Health.gov.au, ada sebanyak 45.232 yang menjalani tes di Western Australia dan hanya 1,2% positif Covid-19.
Sementara di Inggris, berdasarkan Worldometers.info, telah terjadi 182.260 kasus positif Covid-19.
Dari jumlah kasus itu, sebanyak 28.131 meninggal.
Inggris merupakan negara keempat tertinggi di dunia dalam jumlah kasus positif Covid-19 setelah Amerika Serikat, Spanyol, dan Italia.
Editor | : | Lola June A Sinaga |
Sumber | : | Daily Mail, Worldometers.info |
Komentar