Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya soal Pemain yang Paling Sulit Dihadapi, Bek Persib Ardi Idrus Sebut Nama Bintang Persija

By Aulli Reza Atmam - Senin, 18 Mei 2020 | 21:54 WIB
Bek kiri Persib Bandung, Ardi Idrus, terpaksa melewati Ramadan kali ini tanpa dua hal.
ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Bek kiri Persib Bandung, Ardi Idrus, terpaksa melewati Ramadan kali ini tanpa dua hal.

SUPERBALL.ID - Bek Persib Bandung, Ardi Idrus, menyebut nama satu pemain bintang Persija Jakarta saat ditanya siapa pemain yang paling sulit dihadapnya.

Ardi Idrus telah bermain bersama Persib Bandung sejak 2018.

Sejak itu pula Ardi Idrus merasakan membela Persib menghadapi banyak pemain dari klub-klub top Tanah Air.

Dari pengalamannya menghadapi sekian banyak pemain, ada dua nama yang dianggapnya paling sulit dihadapi.

Pemain pertama adalah penyerang Persikabo, Ciro Alves.

Baca Juga: Lionel Messi Puji Kehebatan Calon Rekrutan Barcelona, Lautaro Martinez

Kemudian yang kedua adalah pemain sayap andalan Persija Jakarta, Riko Simanjuntak.

"Semua pemain dengan kualitas yang berbeda-beda," ujar Ardi Idrus seperti dilansir Tribun Jabar.

"Tetapi terutama ada pemain yang sulit dihadapi adalah Ciro Alves terus yang kedua ada Riko Simanjuntak."

Bagi Ardi Idrus, Persija tak hanya memiliki pemain yang paling sulit dihadapinya.

Menghadapi klub ibu kota Indonesia itu pun memberikan kenangan yang tak terlupakan baginya.

Baca Juga: Pemain Chelsea Ditangkap Polisi Karena Langgar Aturan Lockdown Bersama Seorang Wanita

Kemenangan 3-2 Persib atas Persija pada tahun 2018 adalah pertandingan favorit Ardi Idrus selama membela Persib.

"Laga yang paling berkesan selama saya berkarier di Persib lawan Persija Jakarta tahun 2018," katanya.

Saat itu, Persib menang berkat gol Bojan Malisic pada menit-menit akhir laga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : jabar.tribunnews.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X