SUPERBALL.ID - Inter Milan dikabarkan berminat melakukan barter pemain dengan Manchester United.
Inter Milan kesengsem dengan penyerang Manchester United, Anthony Martial.
Seperti dilansir Metro, Inter Milan ingin menjadian Martial sebagai antisipasi apabila mereka kehilangan Lautaro Martinez di bursa transfer musim panas ini.
Lautaro Martinez santer dikabarkan diincar oleh Barcelona.
Inter Milan memandang Martial sebagai sosok penyerang yang cocok untuk dijadikan pengganti Lautaro Martinez.
Baca Juga: Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35, Kemenangan Manchester United di Depan Mata Sirna
Sebagai penyerang, performa Martial belakangan ini memang cukup menarik perhatian.
Sejak Liga Inggris digulirkan kembali setelah sempat dihentikan akibat pandemi Covid-19, Martial mampu tampil bagus dan sudah mengoleksi 16 gol musim ini.
Meski demikian, bukan perkara gampang bagi Inter Milan untuk mendapatkan Martial.
Penyerang asal Prancis itu masih terikat kontrak dengan Manchester United hingga 2024 dan diyakini punya banderol yang tak kurang dari 70 juta euro.
Baca Juga: Respons Frank Lampard Soal Manchester City yang Lolos dari Larangan Liga Champions
Oleh karena itu, Inter Milan punya rencana untuk menyodorkan proposal transfer kepada Manchester United lewat skema barter pemain.
Sudah ada satu nama pemain Inter Milan yang disebut bakal dilepas demi Martial.
Pemain tersebut adalah Milan Skriniar.
Skriniar adalah pemain berposisi bek tengah yang membela Inter Milan sejak 2017.
Baca Juga: Menang Lawan Norwich City, Chelsea Jauhi Leicester City dan Manchester United
Kendati cukup diandalkan Inter Milan, Skriniar belakangan ini kesulitan untuk beradaptasi dengan formasi dengan tiga bek yang diterapkan pelatih Antonio Conte.
Di sisi lain, laporan media juga menyebut bahwa sejauh ini kemungkinan Manchester United bersedia menukar Martial dengan Skriniar masih terbilang kecil.
Namun, Manchester United bisa jadi tetap akan berusaha mendapatkan Skriniar yang harganya diperkirakan mencapai sekitar 50 juta euro.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | metro.co.uk, SuperBall.id |
Komentar