Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal di Liga Spanyol, Lionel Messi Akui Barcelona juga Terancam Tumbang di Liga Champions

By Aulli Reza Atmam - Jumat, 17 Juli 2020 | 15:53 WIB
Kapten Barcelona, Lionel Messi, menunjukkan ekspresi kekecewaan dalam laga Liga Spanyol kontra Osasuna di Stadion Camp Nou, Kamis (16/7/2020).
TWITTER.COM/BBCSPORT
Kapten Barcelona, Lionel Messi, menunjukkan ekspresi kekecewaan dalam laga Liga Spanyol kontra Osasuna di Stadion Camp Nou, Kamis (16/7/2020).

SUPERBALL.ID - Lionel Messi mengakui jika Barcelona terancam bisa tumbang di ajang Liga Champions setelah gagal meraih juara Liga Spanyol.

Barcelona harus merelakan trofi Liga Spanyol melayang sambil menelan kekalahan pada waktu yang bersamaan.

Barcelona menelan kekalahan atas Osasuna dalam laga pekan ke-37 Liga Spanyol 2019-2020 pada Jumat (17/7/2020) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Camp Nou, Barcelona kalah dengan skor 1-2.

Dua gol yang bersarang di gawang Barcelona dicetak oleh Jose Arnaiz pada menit ke-15 dan Roberto Torres pada injury time babak kedua.

Baca juga: Real Madrid Resmi Jadi Juara Liga Spanyol Musim 2019/2020

Sedangkan satu gol Barcelona tercipta lewat Lionel Messi pada menit ke-62.

Sementara Barcelona kalah, Real Madrid berhasil menang 2-1 atas Villarreal sekaligus mengunci gelar juara Liga Spanyol.

Selepas laga melawan Osasuna, Lionel Messi mengutarakan rasa frustrasinya terhadap hasil buruk yang diraih Barcelona.

Messi mengakui dengan performa yang seperti saat ini, kegagalan Barcelona bisa berlanjut di Liga Champions.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : football-espana.net, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.