Di media sosial, banyak warganet dan fan MU yang mengatakan bahwa Pogba seharusnya merelakan wajahnya terkena tendangan keras demi menyelamatkan MU di posisi empat besar.
Menerima kritik dan cibiran dari warganet sepertinya tidak cukup untuk Pogba.
Pemain 27 tahun itu bahkan harus melihat sendiri bagaimana rekan setimnya, Bruno Fernandes, mengejek aksi handball-nya bersama pemain lawan, Michail Antonio.
Baca Juga: VIDEO - Liverpool Kalahkan Chelsea dalam laga Dramatis Bertabur 8 Gol pada Pekan 37 Liga Inggris
Antonio terlihat memperagakan ulang saat Pogba mengangkat tangan untuk menutupi wajahnya pada Fernandes serta disusul dengan gelak tawa dari keduanya.
Aksi Antonio dan Fernandes menertawakan kejadian tersebut tertangkap kamera bersamaan dengan Pogba yang dari kejauhan melihat keduanya.
Antonio yang kemudian sadar bahwa dirinya terekam kamera bersama Pogba di kejauhan kemudian menghentikan tawanya dan kembali terlihat serius.
Antonio joking about Pogba's handball with Bruno Fernandes
Look at Pogba's face ???? pic.twitter.com/2U9jzbzhFL
— Football Daily (@footballdaily) July 22, 2020
Handball Pogba membuat West Ham dihadiahi penalti.
Gol penalti dari West Ham United membuat Manchester United tertinggal 0-1
Beruntung, Mason Greenwood kemudian mencetak gol penyeimbang kedudukan sehingga Setan Merah terhindar dari kekalahan.
View this post on Instagram
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | Sportbible, SuperBall.id |
Komentar