Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Liverpool Jordan Henderson Raih Pemain Terbaik Versi FWA

By Lola June A Sinaga - Jumat, 24 Juli 2020 | 20:30 WIB
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, merayakan gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga di Anfield, Minggu (27/10/2019).
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, merayakan gol ke gawang Tottenham Hotspur dalam laga di Anfield, Minggu (27/10/2019).

SUPERBALL.ID - Pemain Liverpool, Jordan Henderson, telah dinobatkan sebagai pemain terbaik musim 2019/2020 oleh Football Writers Association (FWA).

Henderson menyingkirkan pesaing ketatnya yaitu, Kevin De Bruyne (Manchester City ), Marcus Rashford (Manchester United), serta rekan satu timnya Virgil van Dijk dan Sadio Mane, untuk mendapatkan kehormatan itu.

Dominasi Liverpool di liga tercermin dalam pemungutan suara ketika Trent Alexander-Arnold dan Alisson Becker juga mendapat banyak suara, tetapi Henderson meraih lebih dari seperempat suara.

Baca Juga: Manchester United Incar Wonderkid Pencetak 600 Gol Milik Manchester City

"Saya ingin mengatakan betapa saya menghargai dukungan mereka yang memilih saya dan FWA pada umumnya,” kata Henderson menanggapi penghargaan yang diterimanya, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sky Sport.

“Cukup dengan melihat pemenang masa lalu, saya beruntung pernah bermain bersama beberapa diantaranya, di sini di Liverpool, seperti Stevie (Steven Gerrard), Luis (Suarez) dan Mo (Mohamed Salah).”

"Tapi walaupun aku bersyukur, aku tidak merasa bisa menerima ini sendirian.”

"Saya tidak merasa seperti apa pun yang saya raih musim ini atau pada kenyataannya selama seluruh karir saya, telah saya lakukan sendiri.”

"Kami hanya mencapai apa yang telah kami raih berkat setiap anggota tim kami yang brilian. Dan tidak hanya dalam pertandingan. Tidak hanya dalam menghasilkan momen yang menjadi berita utama dan halaman belakang, tetapi setiap hari dalam pelatihan,” tambahnya.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X