Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Vs Bayern Muenchen - Main Ogah-ogahan, Lionel Messi Dianggap Menyerah Sejak Awal

By Aulli Reza Atmam - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 09:14 WIB
Ekspresi kapten Barcelona, Lionel Messi, usai timnya dibobol Bayern Muenchen dalam laga perempat final Liga Champions di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Jumat (14/8/2020).
BEINSPORTS
Ekspresi kapten Barcelona, Lionel Messi, usai timnya dibobol Bayern Muenchen dalam laga perempat final Liga Champions di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Jumat (14/8/2020).

SUPERBALL.ID - Mega bintang Barcelona, Lionel Messi, menerima kritik pedas seusai timnya kalah telak di babak perempat final Liga Champions.

Barcelona menelan kekalahan saat menghadapi Bayern Muenchen di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Jumat (14/8/2020) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.00 WIB.

Tak tanggung-tanggung, Barcelona kalah dengan skor 2-8.

Hasil itu pun langsung jadi pembicaraan hangat di kancah sepak bola dunia.

Komentar datang dari berbagai pihak, salah satunya eks pemain Real Madrid, Steve McManaman.

Baca Juga: Arsenal Resmi Perkenalkan Willian sebagai Rekrutan Anyar

McManaman mengomentari hasil laga tersebut dengan kritikan pedas kepada Lionel Messi.

McManaman menganggap Lionel Messi sudah menyerah sejak awal saat bermain menghadapi Bayern Muenchen.

"Dia adalah seorang pesulap, dia brilian, dia layak disebut sebagai pemain terbaik sepanjang sejarah," ujar McManaman seperti dilansir Metro.

"Namun dia harus bekerja keras, khususnya di malam seperti ini di mana mereka benar-benar babak belur."

Baca juga: PSSI Jamin Timnas Indonesia Besutan Shin Tae-yong Bebas Pemain Titipan

Bukan tanpa alasan McManaman melontarkan komentar seperti demikian.

Ia menganggap Lionel Messi menyerah sejak awal karena melihat pemain asal Argentina itu tampak ogah-ogahan dalam berlari.

"Dia sudah menyerah sejak awal, David Alaba bisa berlari melewatinya saat Messi tidak ingin mengejar." lanjut McManaman.

"Dia hanya berlari sejauh lima yards dan bahkan tidak ingin berlari sama sekali," pungkasnya.
Di hadapan Bayern Muenchen, Barcelona kesulitan sejak awal laga.

Baca juga: Alasan Shin Tae-yong Plih Korea Selatan sebagai Lokasi TC Timnas Indonesia

Barcelona sudah kebobolan sejak menit keempat lewat gol Thomas Mueller dan mengakhiri babak pertama dengan ketertinggalan 1-4.

Pada babak kedua, Barcelona dan Bayern Muenchen masing-masing kembali mencetak satu dan empat gol sehingga skor akhir menjadi 2-8.

Sementara Barcelona tersisih, Bayern Muenchen akan menghadapi pemenang laga Manchester City kontra Olympique Lyon pada dini hari nanti.

Barcelona 2-8 Bayern Muenchen (David Alaba 7'-bd, Luis Suarez 57'; Thomas Mueller 4', 31', Ivan Perisic 22', Serge Gnabry 28', Joshua Kimmich 63', Robert Lewandowski 82', Philippe Coutinho 85', 89')

Susunan pemain Barcelona vs Bayern Muenchen:

Barcelona (4-3-1-2): 1-Marc-Andre ter Stegen; 3-Gerard Pique, 18-Jordi Alba, 15-Clement Lenglet, 2-Nelson Semedo; 20-Sergi Roberto (17-Antoine Griezmann 46'), 5-Sergio Busquets (31-Ansu Fati 70'), 21-Frenkie de Jong; 22-Arturo Vidal; 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez

Pelatih: Quique Setien

Bayern Muenchen (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 19-Alphonso Davies (21-Lucas Hernandez 84'), 17-Jerome Boateng (4-Niklas Suele 76'), 27-David Alaba, 32-Joshua Kimmich; 6-Thiago Alcantara, 18-Leon Goretzka (24-Corentin Tolisso 84'); 14-Ivan Perisic (29-Kingsley Coman 67'), 22-Serge Gnabry (10-Philippe Coutinho 75'), 25-Thomas Mueller; 9-Robert Lewandowski

Pelatih: Hansi Flick

Wasit: Damir Skomina (Slovenia)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : metro.co.uk, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X