SUPERBALL.ID - Sama seperti liga teratas kasta Eropa lainnya, Liga Spanyol juga memainkan beberapa laga pada Sabtu, (3/10/2020).
Beberapa tim berhasil meraih kemenangan dan memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara Liga Spanyol 2020-2021.
Sementara beberapa tim lagi meraih hasil kurang maksimal sehingga posisinya justru tak bagus di klasemen sementara.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Sementara Liga Italia - Ke Puncak, Sassuolo Lewati Napoli!
Pertandingan tadi malam dimulai dari Real Valladolid kontra Eibar.
Real Valladolid yang berstatus sebagai tim tuan rumah berhasil menggilas Eibar dengan skor 2-1.
Berlanjut ke pertandingan kedua, Atletico Madrid yang berstatus sebagai tim kuat di Spanyol justru melempem lagi.
Atletico yang diperkuat sejumlah pemain kelas wahid seperti Luis Suarez tidak bisa meraih kemenangan atas lawan mereka Villareal.
Bermain di markas sendiri, Stadion Wanda Metropolitano, Atletico gagal meraih kemenangan setelah ditahan imbang 0-0.
Kemudian di pertandingan ketiga ada Elche yang berhadapan dengan SD Huesca.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Sementara Liga Inggris - Everton Menggila!
Sama seperti Atletico, kedua tim gagal meraih kemenangan di mana Elche dan SD Huelca bermain imbang 0-0.
Berlanjut ke pertandingan keempat, Real Sociedad berhasil mengikuti jejak Eibar dengan meraih kemenangan.
Real Sociedad sukses menggilas Getafe dengan skor 3-0.
Laga terakhir malam tadi ditutup atas hasil mengejutkan yang diraih oleh Real Betis.
Real Betis yang berstatus sebagai tim tamu berhasil mengalahkan Valencia dengan skor 2-0.
Bermain di Stadion Mestalla, Valencia gagal meraih poin di laga itu.
Hasil-hasil yang diraih oleh sejumlah tim tadi malam tentunya berdampak pada klasemen sementara Liga Spanyol 2020-2021.
Baca Juga: Link Streaming Leeds United Vs Manchester City, Tim Marcelo Bielsa Punya Catatan Lebih Baik
Eibar yang sukses meraih kemenangan berhasil memperbaiki posisinya dengan naik ke posisi 13 klasemen sementara Liga Spanyol.
Sementara Real Valladolid yang kalah malam tadi tertahan di peringkat ke-19 yang merupakan zona degradasi.
Adapun Atletico Madrid yang meraih hasil imbang kini berada di posisi ke-11 klasemen Liga Spanyol.
Sementara Villarreal harus puas turun ke posisi tiga akibat hasil imbang yang mereka raih ketika menghadapi Atletico.
Sementara Elche yang juga meraih hasil imbang kini berada di posisi ke-15 dan SD Huesca yang ditahan imbang Elche kini berada di posisi ke-14.
Adapun Real Sociedad yang meraih kemenangan atas Getafe kini berada di posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan delapan poin.
Baca Juga: Shin Tae-yong Bakal Kerepotan, Timnas Senior dan U-22 Terancam Tak Maksimal
Justru Getafe yang kalah kini berada di posisi kelima dengan raihan tujuh poin.
Terakhir ada Valencia yang harus merosot ke posisi keenam setelah dikalahkan Real Betis.
Real Betis yang superior tadi malam berhasil naik ke puncak klasemen Liga Spanyol dengan raihan sembilan poin.
Berikut hasil dan klasemen sementara Liga Spanyol 2020-2021:
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Whoscored |
Komentar