Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Uji Coba Timnas U-19 Indonesia di Bulan Oktober

By Lola June A Sinaga - Selasa, 6 Oktober 2020 | 22:06 WIB
Pemain dan ofisial Timnas U-19 Indonesia melakukan foto bersama di Kroasia.
PSSI.ORG
Pemain dan ofisial Timnas U-19 Indonesia melakukan foto bersama di Kroasia.

SUPERBALL.ID - Timnas U-19 Indonesia nakal kembali menjalani serangkaian laga uji coba selama Oktober 2020.

Tim asuhan Shin Tae-yong tersebut memilih untuk melanjutkan pemusatan latihan (TC) di Kroasia selama Oktober setelah satu bulan disana.

Sebelumnya timnas U-19 berencana melanjutkan TC ke Turki setelah AFC mengundurkan jadwal Piala Asia U-19 ke awal 2021.

Namun mereka tidak menemukan lawan untuk uji coba jika pergi ke Turki sehingga TC tetap dilanjutkan di Kroasia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bakal Kerepotan, Timnas Senior dan U-22 Terancam Tak Maksimal

Setelah ini, timnas U-19 Indonesia dijadwalkan untuk menjalani beberapa laga uji coba kembali.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa uji coba ini merupakan bagian dari program pemusatan latihan (TC) timnas U-19 di Kroasia.

"Ada total enam uji coba yang akan dijalani timnas U-19 pada bulan Oktober,” ungkap Iriawan sebagaimana dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

“Kami akan melawan klub NK Dugopolje, dua kali melawan Makedonia Utara, lalu dua kali dengan Bosnia Herzegovina dan satu lawan lagi masih menunggu kepastian dari federasi sepak bola Kroasia.”

"Enam laga uji coba ini harus dimanfaatkan dengan baik bagi timnas U-19.”

“Apalagi saat ini pemain terus berproses dan terus mengalami perkembangan yang positif.”

“Pemain harus terus bekerja keras dan semangat untuk raihan prestasi timnas U-19," tambahnya.

Baca Juga: Ini Alasan Timnas U-19 Indonesia Batal Lanjutkan TC ke Turki

nantinya seluruh laga uji coba akan digelar di kota Split, Kroasia.

Timnas U-19 sudah melakukan TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020.

Sejak saat itu, Garuda Muda sudah menjalani tujuh laga uji coba di Kroasia.

Dari ketujuh laga itu Indonesia menang dua kali, kalah tiga kali dan imbang dua kali.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tuntut Pemain Timnas U-19 Indonesia Lakukan Ini agar Bisa Bersaing di Piala Dunia U-20

TC di Kroasia sebagai persiapan menghadapi Piala AFC U-19 2020 yang rencananya akan digelar awal 2021 mendatang di Uzbekistan.

Selain itu, Garuda Muda akan berlaga di ajang bergengsi yakni Piala Dunia U-20 yang notabene Indonesia menjadi tuan rumah.

Berikut adalah jadwal enam laga uji coba timnas U-19 Indonesia selama Oktober 2020:

Kamis (8/10/2020) vs NK Dugopolje
Minggu (11/10/2020) vs Makedonia Utara
Rabu (14/10/2020) vs Makedonia Utara
Selasa (20/10/2020) vs Bosnia Herzegovina
Jumat (23/10/2020) vs Bosnia Herzegovina
Senin (26/10/2020) lawan belum ditentukan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : PSSI

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X