Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Kekhawatiran Striker Berdarah Afrika di TC Timnas U-16 Indonesia

By Taufik Batubara - Kamis, 19 November 2020 | 20:58 WIB
Ronaldo Kwateh dipanggil pelatih Bima Sakti untuk mengikui pemusatan latihan atau TC Timnas U-16 Indonesia.
INSTAGRAM.COM/RONALDOKWATEH7
Ronaldo Kwateh dipanggil pelatih Bima Sakti untuk mengikui pemusatan latihan atau TC Timnas U-16 Indonesia.

Putra mantan bintang PSIS Semarang Roberto Kwateh itu mengaku sangat senang dipanggil Bima Sakti.

"Saya sudah mulai bisa beradaptasi dalam tim. Ini sudah hari ketiga. Saya mencoba langsung berbaur, dekat dan akrab dengan pemain lain," ungkap Ronaldo.

Baca Juga: Disalahkan Atas Performa Jeblok Griezmann, Ini Balasan Lionel Messi

"Saya ini berasal dari Persib U-16 yang bermain di Elite Pro Academy U-16 yang bermain tahun lalu," imbuh Ronaldo.

Namun, Ronaldo Kwateh merasa tak ada garansi bisa memperkuat Timnas U-16 Indonesia.

Striker kelahiran 19 Oktober 2004 ini justru menyimpan kekhawatiran apakah layak menjadi pemain inti Garuda Asia atau tidak.

Ronaldo Kwateh (kiri) berlatih dalam TC Timnas U-16 Indonesia.
PSSI.ORG
Ronaldo Kwateh (kiri) berlatih dalam TC Timnas U-16 Indonesia.

"Saya merasa persaingan di lini depan tim ini cukup ketat, saya merasa harus lebih kerja keras lagi untuk memberikan yang terbaik di tim ini," ucap Ronaldo.

"Juga demi perkembangan permainan sepak bola saya ke depannya,” tambahnya.

TC Timnas U-16 Indonesia di bulan ini akan berlangsung hingga tanggal 29 November.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.