Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jose Mourinho Bungkam Ketika Ditanya tentang Masa Depan Dele Alli

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 16 Januari 2021 | 21:45 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, melakukan wawancara seusai laga semifinal Piala Liga Inggris kontra Brentford di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (5/1/2020).
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, melakukan wawancara seusai laga semifinal Piala Liga Inggris kontra Brentford di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (5/1/2020).

SUPERBALL.ID - Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho memilih bungkam dalam menjawab pertanyaan seputar masa depan Dele Alli.

Pelatih asal Portugal itu terlihat kesulitan saat ditanya wartawan tentang bagaimana masa depan pemainnya, Dele Alli.

Seperti telah tersiar luas, gelandang The Lily Whites, Dele Alli, sedang dikaitkan dengan klub Prancis, Paris Saint-Germain.

Pemain berusia 24 tahun itu jarang mendapat kesempatan bermain di Liga Inggris musim ini.

Ia hanya dipercaya Mourinho tampil sebanyak 4 kali. 

Baca Juga: Dele Alli Jadi Target Utama Pochettino karena Perlakuan Mourinho

Bahkan untuk sekadar berada di bangku cadangan pun, nama Dele Alli kerap kali tidak disertakan oleh pelatih berjuluk The Special One itu.

Alli "diuntungkan" dengan peraturan baru yang menambahkan kuota pemain di bangku cadangan, dari semula berjumlah 7 menjadi 9 pemain.

Kendati demikian, sepertinya Tottenham tidak rela membiarkan Alli pergi begitu saja, bahkan dengan status pinjaman sekalipun.

Tim asal London Utara itu khawatir mereka akan kekurangan skuat untuk mengarungi sisa musim ini.

Setengah musim ke depan mereka masih akan menghadapi jadwal padat, baik di kompetisi Inggris maupun Eropa.

Baca Juga: Arsenal Setuju untuk Putus Kontrak Mesut Oezil yang Masih Berjalan

Terlebih dengan adanya masalah salah satu gelandang mereka, Giovanni Lo Celso, yang dikabarkan mengalami cedera hamstring.

Kekhawatiran Tottenham diperkuat dengan jawaban Mourinho ketika ditanya apakah Spurs akan membiarkan Alli pergi, yang terkesan masih mengawang.

"Ini bukan pertanyaan yang nyaman untuk saya jawab," kata Mourinho, seperti dikutip SuperBall.id dari Football London.

"Tentu saja saya tahu bagaimana menjawab pertanyaan Anda, tetapi saya belum siap menjawab, saya belum siap untuk mempublikasikan pandangan saya tentang situasi ini, karena itu saya minta maaf, tapi tetap tidak akan menjawab," tambahnya.

Mendengar jawaban Mourinho, wartawan tentu tidak puas dan kembali mencoba menanyakannya, namun lebih terkesan umum.

Sayangnya, lagi-lagi Mou memilih bungkam.

Baca Juga: Nasib Gareth Bale, Bertahan Di Tottenham Atau Balik Ke Real Madrid?

"Anda menanyakan itu secara umum, tetapi tentu saja Anda berbicara tentang Dele, jadi saya tidak akan menjawab," kata Mourinho.

Jawaban Mourinho ini sangat kontras dengan jawaban ketika wartawan bertanya soal Harry Winks beberapa hari sebelumnya.

Kala itu ia dengan tegas menyebut bahwa Winks akan bertahan.

Meski jarang dimainkan, Alli tetap mendapat pujian dari Mourinho atas sikap profesionalnya di lapangan ketika diturunkan di Piala FA kontra Marine FC.

Durasi kontrak Dele Alli bersama Spurs sebenarnya masih panjang, baru akan kedaluwarsa pada Juni 2024.

Baca Juga: Liverpool Targetkan Gelandang Senilai 40 Juta Euro sebagai Pengganti Wijnaldum

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufik Batubara
Sumber : Football London

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X