SUPERBALL.ID - Wayne Rooney mendukung mantan klubnya, Manchester United, memenangi gelar Liga Inggris musim ini.
Manchester United sempat mengalami kesulitan di awal-awal kompetisi Liga Inggris.
Namun, performa tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu justru melejit setelah mereka tersingkir dari ajang Liga Champions pada awal Desember 2020.
Manchester United hanya kalah sekali sejak ditumbangkan RB Leipzig pada 8 Desember.
Sementara kemenangan comeback mereka atas tuan rumah Fulham, Kamis (21/1/2021) dini hari WIB, membuat Setan Merah kini kembali merebut posisi puncak klasemen Liga Inggris dengan 40 poin dari 19 pertandingan.
Baca Juga: Manchester United Menang Lawan Fulham, Satu Pemain Bikin Solskjaer Frustrasi
Manchester City yang berada di urutan kedua dengan mengantongi 38 poin terus membayangi posisi Manchester United.
Apalagi tim besutan Pep Guardiola itu masih memiliki satu pertandingan lebih.
Melihat klasemen Liga Inggris saat ini, Rooney yakin Manchester United bisa menjadi salah satu penantang terkuat untuk gelar musim ini.
"Dalam beberapa tahun terakhir, Manchester United belum siap untuk menantang gelar," kata Rooney kepada Sky Sports.
"Tetapi sekarang mereka telah membangun pemain yang kuat."
"Bruno Fernandes yang datang ke klub telah banyak membantu."
"Edinson Cavani yang punya mental pemenang, telah membantu secara besar-besaran."
"Sekarang skuad mereka sedang menantang untuk gelar Liga Inggris."
"Saya mengatakan enam minggu lalu kepada para pelatih di kantor bahwa saya pikir Manchester United akan memenangi liga dan saya masih berpikir itu hari ini."
View this post on Instagram
Selain Fernandes dan Cavani, Rooney menilai Paul Pogba sebagai sosok penting terhadap apiknya performa Manchester United.
"Paul Pogba akan memiliki peran besar dalam hal itu," ungkap Rooney yang kini menjabat sebagai pelatih Derby County.
"Mereka membawa pemain dengan mentalitas juara dan sekarang Paul bisa melakukan yang terbaik dan menunjukkan kualitasnya di lapangan," tambah Rooney.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar