SUPERBALL.ID - Saat ini Jepang sedang masuk ke dalam masa sulit setelah adanya isu mengenai pembatalan Olimpiade dan Paralimpiade Tokyo.
Menurut laporan yang diutarakan oleh The Times, pemerintah Jepang secara pribadi mengatakan bahwa Olimpiade harus dibatalkan.
Tapi, Jepang masih bingung dan belum tahu cara untuk mengumumkan berita ini.
Mereka juga mengatakan bahwa masih membuka kesempatan untuk menyelenggarakan Olimpiade di tahun-tahun mendatang.
Jika dirunut, yang paling memungkinkan adalah mereka bisa menjadi tuan rumah tahun 2032.
Baca Juga: UEFA Berencana Ubah Format Piala Eropa 2020 Akibat Pandemi
Karena di tahun 2024 dan 2028 sudah ada dua kota yang akan menyelenggarakan ajang olahraga terbesar di dunia ini yaitu Paris dan Los Angeles.
"Tidak ada yang ingin menjadi yang pertama mengatakannya, tetapi konsensusnya terlalu sulit. Secara pribadi, saya rasa itu tidak akan terjadi," tutur salah satu orang dari pemerintah Jepang.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Give Me Sport |
Komentar