Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Steven Gerrard Siap-siap Gantikan Klopp Selamatkan Liverpool

By Lola June A Sinaga - Selasa, 26 Januari 2021 | 07:36 WIB
Steven Gerrard menjadi favorit utama menggantikan Juergen Klopp sebagai pelatih Liverpool. Gerrard sukses sebagai pelatih tercepat Rangers yang mencapai 150 laga dalam 926 hari.
INSTAGRAM.COM/RANGERSFC
Steven Gerrard menjadi favorit utama menggantikan Juergen Klopp sebagai pelatih Liverpool. Gerrard sukses sebagai pelatih tercepat Rangers yang mencapai 150 laga dalam 926 hari.

Liverpool akan menghadapi RB Leipzig di babak 16 besar turnamen antarklub elite Eropa itu pada medio Februari 2021.

Gerrard Favorit Utama

Pada fase awal penampilannya, The Reds masih menjadi favorit kuat untuk mempertahankan gelar Liga Inggris, apalagi setelah mencukur Crystal Palace 7-0 tanggal 19 Desember 2020.

Baca Juga: Kalah dari Manchester United, Juergen Klopp Beri Pesan Ke Mourinho

Namun, setelah itu Liverpool tak pernah menang di liga hingga 5 laga.

Fans kini makin cemas menjelang duel di markas Tottenham Hotspur, Jumat (29/1/2021) dini hari WIB.

Tak ingin kian tersiksa dan demi penyelamatan Liverpool, fans mulai menyuarakan pemecatan Klopp.

Lantas, tampillah nama calon paling kuat untuk menggantikan Klopp, yakni Steven Gerrard.

Ikon Anfield itu kini menjadi favorit bursa taruhan atau bookmaker untuk kembali ke klub masa kecilnya sebagai pelatih permanen Liverpool.

Favoritisme itu muncul setelah Gerrard menandai laga ke-150 sebagai pelatih Rangers dengan kemenangan telak 5-0 atas Ross County di Liga Skotlandia, 23 Januari lalu.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : TalkSport.com, SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X