Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juergen Klopp Rencanakan Bersih-bersih Pemain Skuat Utama Liverpool

By Muhammad Respati Harun - Kamis, 11 Februari 2021 | 22:10 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, rencanakan menjual enam pemainnya pada bursa transfer musim panas 2020.
twitter.com/OptaJoe
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, rencanakan menjual enam pemainnya pada bursa transfer musim panas 2020.

SUPERBALL.ID - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, dikabarkan siap "bersih-bersih" daftar pemain skuad utamanya pada bursa transfer musim panas mendatang.

Rencana Klopp tersebut adalah untuk memperjuangkan Liverpool kembali menjuarai Liga Inggris pada musim depan.

Musim ini, kans Liverpool untuk meraih gelar Liga Inggris semakin menipis.

Liverpool saat ini berada di peringkat ke-4 klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 40 poin.

Klub yang bermarkas di Anfield tersebut terpaut 10 angka dari pemuncak klasemen sementara, Manchester City.

Baca Juga: Sempat Depresi, Wilfried Zaha Ungkap Kisah Kegagalannya di Man United

Dilansir Superball.id dari Daily Star, Klopp akan melepas enam pemainnya.

Keenam pemain tersebut antara lain Xherdan Shaqiri, Alex Oxlade-Chamberlain, Georginio Wijnaldum, Adrian, Divock Origi, dan Naby Keita.

Xherdan Shaqiri akhir-akhir ini kerap mendapat jatah bermain dari Juergen Klopp.

Sejak memasuki tahun 2021, Shaqiri telah mencatatkan enam kali penampilan di Liga Inggris.

Keputusan Klopp memainkan Shaqiri tidak lepas dari badai cedera yang dialami lini belakang Liverpool.

Baca Juga: Penyerang Persib Bandung Gabung Klub Italia Milik Perusahaan Indonesia

Ditariknya Henderson dan Fabinho ke lini belakang membuat Shaqiri mendapat kesempatan bermain.

Akan tetapi, hal tersebut tidak menjamin pemain berkewarganegaraan Swiss itu mendapat tempat di skuad utama musim depan.

Lalu, Oxlade-Chamberlain juga dikabarkan akan dijual oleh Klopp karena sudah mulai tersingkir dari pilihan utama.

Pemain berusia 27 tahun itu baru mencatatkan dua penampilan sebagai starter di Liga Inggris musim ini.

Padahal, pada musim sebelumnya, ia mencatatkan 17 kali penampilan sebagai starter di Liga Inggris.

Baca Juga: Ogah Bayar Utang, Barcelona Dinilai Tak Akan Mainkan Coutinho Lagi

Kemudian, Georginio Wijnaldum santer dirumorkan akan hengkang karena masih belum memperpanjang kontraknya.

Kontrak Wijnaldum bersama Liverpool akan berakhir pada 30 Juni mendatang.

Situasi kontraknya tersebut membuat Wijnaldum berpeluang besar hengkang dari Liverpool akhir musim nanti.

Salah satu klub yang siap menampungnya adalah Barcelona.

Selain Wijnaldum, Adrian juga dikabarkan bakal hengkang dari Liverpool karena kontraknya yang akan habis pada akhir musim nanti.

Baca Juga: Liverpool Tetapkan Bintang Leeds United jadi Target Utama Musim Panas

Kontrak Adrian kemungkinan besar tidak akan diperpanjang karena penampilan buruknya ketika mengawal gawang Liverpool.

Posisinya sebagai kiper nomor dua bahkan tergusur oleh kiper lulusan akademi Liverpool, Caoimhin Kelleher.

Lalu, pencetak gol penentu kemenangan Liverpool di final Liga Champions 2019, Divock Origi, juga akan hengkang.

Musim ini, Origi sama sekali tidak menunjukkan performa apiknya.

Pemain asal Belgia itu sama sekali belum mencetak gol untuk Liverpool di Liga Inggris musim ini.

Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Luis Suarez Hengkang dari Liverpool

Kemudian, Naby Keita juga dikabarkan akan didepak oleh Klopp dari Liverpool.

Keita didatangkan dari RB Leipzig oleh Klopp dengan banderol 48 juta poundsterling pada bursa transfer musim panas 2018.

Pemain asal Guinea tersebut kesulitan menunjukkan permainan terbaiknya bersama Liverpool akibat kerap mengalami cedera.

Musim ini, ia bahkan semakin terpinggirkan karena kedatangan Thiago Alcantara.

Baca Juga: Tujuh Alasan Konyol yang Pernah Dilontarkan Juergen Klopp di Liverpool

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : Daily Star

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X