SUPERBALL.ID - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, dikabarkan akan melarang sejumlah pemainnya bergabung dengan tim nasionalnya masing-masing.
Dilansir Superball.id dari The Guardian, Klopp terancam bisa kehilangan sejumlah pemain pentingnya selama 10 hari setelah jeda internasional.
Hal tersebut tidak lepas dari kebijakan pemerintah Inggris yang mewajibkan 10 hari karantina bagi orang yang berasal dari sejumlah negara.
Sejumlah negara tersebut dimasukkan oleh pemerintah Inggris ke dalam "daftar merah".
Kewajiban tersebut membuat Liverpool terancam kehilangan trio pemain Brasil, Alisson, Fabinho, dan Roberto Firmino selama 10 hari.
Baca Juga: Juergen Klopp Beberkan Perjalanan yang Dihadapi Liverpool Musim Ini
Selain itu, Liverpool juga terancam kehilangan Diogo Jota yang bermain untuk Timnas Portugal, Sadio Mane (Senegal), dan Naby Keita (Guinea).
Brasil, Portugal, Senegal, dan Guinea merupakan negara yang termasuk dalam daftar merah tersebut.
Ancaman karantina itu membuat Klopp tampak khawatir kehilangan pemainnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | The Guardian |
Komentar