Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Erling Haaland Masih Kalah Gahar ketimbang Robert Lewandowski

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 7 Maret 2021 | 11:08 WIB
Penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, mencetak hat-trick dalam laga kontra Borussia Dortmund, Minggu (7/3/2021) dini hari WIB.
TWITTER.COM/FCBAYERN
Penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, mencetak hat-trick dalam laga kontra Borussia Dortmund, Minggu (7/3/2021) dini hari WIB.

SUPERBALL.ID - Duel dua penyerang hebat beda generasi, Erling Haaland dan Robert Lewandowski, tersaji dalam laga Bayern Muenchen versus Borussia Dortmund.

Haaland tampil hebat terlebih dahulu pada 10 menit pertama laga yang diadakan pada Minggu (7/3/2021) dini hari WIB.

Penyerang fenomenal asal Norwegia itu berhasil mencetak brace atau dua gol dalam laga lanjutan Liga Jerman ini, yaitu pada menit ke-2 dan 9.

Gol pertama dicetak oleh Haaland melalui tendangan yang dilepaskan dari luar kotak penalti.

Sedangkan gol kedua tercipta melalui kerja sama apik antara Haaland, Nico Schulz, dan Thorgan Hazard.

Baca Juga: PSG Siap Manfaatkan Posisi De Gea yang Mulai Goyah di Man United

Namun, keunggulan Dortmund dengan skor 2-0 tidak bertahan lama hingga babak pertama berakhir.

Bayern Muenchen justru berhasil menyeimbangkan kedudukan dengan skor 2-2 ketika wasit meniup peluit jeda turun minum.

Dua gol penyeimbang itu dicetak oleh penyerang andalan Bayern, Robert Lewandowski, pada menit ke-26 dan 44.

Gol pertama Lewandowski tercipta setelah ia memanfaatkan umpan silang datar yang diberikan oleh Leroy Sane.

Sedangkan gol kedua dicetak oleh Lewandowski melalui tendangan penalti setelah Mahmoud Dahoud melanggar Kingsley Coman di dalam kotak penalti.

Baca Juga: Carragher Nilai Liverpool Butuh Tipe Pemain yang Tidak Disukai Klopp

Di babak kedua, Bayern justru tampil sebagai pemenang setelah membalikkan keadaan di menit-menit akhir laga tersebut.

Leon Goretzka mencetak gol pada menit ke-88 setelah memanfaatkan bola pantulan dari pemain Dortmund.

Lalu, Lewandowski mencetak gol yang memastikan kemenangan Bayern dan juga hattrick-nya dalam laga tersebut pada menit ke-90.

Hattrick tersebut seakan membuktikan bahwa penyerang berusia 32 tahun itu lebih superior ketimbang Haaland yang berusia lebih muda, yaitu 20 tahun.

Baca Juga: Jens Lehmann Bandingkan Manchester City dengan Arsenal Era Invincible

Di daftar pencetak gol terbanyak Liga Jerman musim ini, Lewandowski masih menjadi rajanya.

Penyerang asal Polandia itu telah mencetak 31 gol dari 23 penampilan Liga Jerman musim ini.

Sedangkan torehan gol Haaland kalah jauh dibanding Lewandowski meski berada di peringkat kedua daftar pencetak gol terbanyak Liga Jerman.

Musim ini, Haaland tercatat telah mencetak 19 gol dari 19 pertandingan di Liga Jerman.

Baca Juga: Bukan Soal Uang, Chelsea Siapkan Cara Jitu Gaet Bek RB Leipzig

Kemenangan yang diraih Bayern dalam laga bertajuk Der Klassiker ini mengantarkan mereka mempertahankan posisinya di puncak klasemen Liga Jerman.

Tim asuhan Hans-Dieter Flick itu sekarang sedang memuncaki klasemen Liga Jerman dengan torehan 55 poin.

Posisinya saat ini membuat Bayern berpeluang meraih gelar Liga Jerman dalam 9 musim beruntun.

Sementara Dortmund masih terdampar di peringkat ke-6 klasemen Liga Jerman dengan torehan 39 poin.

Baca Juga: Mulai Dilupakan karena Blundernya, Loris Karius Ogah Pulang ke Liverpool

SUSUNAN PEMAIN BAYERN MUENCHEN VS BORUSSIA DORTMUND

Bayern: Neuer - Suele, Boateng (Martinez 70'), Alaba, Davies - Kimmich, Goretzka - Sane (Hernandez 90+1'), Mueller (Choupo-Moting 90+1'), Coman (Gnabry 66') - Lewandowski

Dortmund: Hitz - Can, Hummels, Zagadou (Morey 70') - Meunier, Dahoud, Delaney (Bellingham 70'), Schulz - Reus (Reinier 76'), Hazard (Brandt 60') - Haaland (Tigges 60')

Baca Juga: Karim Benzema dan Luis Suarez dalam Situasi Sulit Jelang Derbi Madrid

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X