Chelsea mendatangkan Werner dari RB Leipzig setelah menebus klausul pelepasannya yang senilai 47,5 juta poundsterling.
Chelsea pun langsung mengikat pemain berusia 25 tahun itu dengan kontrak hingga 30 Juni 2025.
Baca Juga: Arsenal Incar Satu Pemain Inter Milan untuk Atasi Dua Permasalahan
Selain Werner, Chelsea juga jor-joran dalam bursa transfer musim panas 2020 dengan mendatangkan sejumlah nama tenar.
Sejumlah nama tenar yang didatangkan oleh Chelsea adalah Kai Havertz, Ben Chilwell, dan Hakim Ziyech.
Chelsea pun rela mengeluarkan 153 juta poundsterling untuk mendatangkan ketiga pemain tersebut.
Namun, setelah bergabung dengan Chelsea, Werner justru tampak sangat melempem di lini depan.
Werner tercatat hanya mencetak 5 gol dan 5 asis dalam 27 penampilan di Liga Inggris musim ini.
Baca Juga: Juergen Klopp Abaikan Isu Gantikan Joachim Loew dan Fokus di Liverpool
Dilansir Superball.id dari Daily Express, internal klub Chelsea ingin kembali menjual Werner pada bursa transfer musim panas nanti.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Express |
Komentar