Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jose Mourinho Sambangi Ruang Ganti Dinamo Zagreb, Ada Kembaran Bruno Fernandes

By Dwi Aryo Prihadi - Jumat, 19 Maret 2021 | 14:53 WIB
Juru taktik Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, menyambangi ruang ganti Dinamo Zagreb di akhir pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa.
TWITTER.COM/SPORTBIBLE
Juru taktik Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, menyambangi ruang ganti Dinamo Zagreb di akhir pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa.

Momen menarik kemudian muncul ketika Mourinho menuju ke ruang ganti Dinamo Zagreb setelah pertandingan usai.

Baca Juga: Pierre-Emerick Aubameyang Lanjutkan Kutukan Kapten Bermasalah Arsenal

Adapun maksud dari pelatih asal Portugal tersebut diakuinya tak lain adalah untuk memberikan ucapan selamat kepada tim lawan.

"Saya baru saja meninggalkan ruang ganti Dinamo di mana saya pergi ke sana untuk memuji orang-orang," kata Mourinho seperti dikutip SuperBall.id dari Sport Bible.

"Saya merasa menyesal bahwa satu tim yang bukan tim saya memenangkan pertandingan dengan sikap, berdasarkan kompromi," tambahnya.

Mourinho menilai bahwa Dinamo memiliki sikap yang lebih baik dibanding timnya sehingga mampu memenangi pertandingan.

"Sepak bola bukan hanya tentang pemain yang berpikir mereka memiliki kualitas lebih dari yang lain," ucapnya.

"Dasar sepak bola lebih dari itu, dasar sepak bola adalah sikap dan mereka mengalahkan kami dalam hal itu," tegasnya.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Salahkan Para Pendahulunya di Man United

Lebih lanjut, Mourinho mengaku telah memperingatkan anak asuhnya sebelum pertandingan terkait risiko dari sikap buruk.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X