Borneo FC sendiri seperti diketahui akan bertemu lawan-lawan berat di Grup B yang disebut-sebut sebagai grup neraka.
Namun keyakinan terus ditumbuhkan pada pemain, agar bisa melewati fase grup dan berada di babak perempat final.
"Semoga saja bisa lolos dari grup yang disebut orang neraka ini,” ungkap Farid.
“Karena pada akhirnya tim yang bekerja keras yang punya peluang lebih dan kami percaya kepada pemain maupun pelatih.”
Baca Juga: Lewat Piala Menpora 2021, Persebaya Bakal Poles Pemain Muda
“Kami berharap doa dan dukungan warga Samarinda pada perjuangan tim selama turnamen berlangsung,” pungkasnya.
Laga antara Bhayangkara Solo vs Borneo FC kick-off pukul 15.15 WIB dan akan disiarkan secara langsung di Indosiar.
Laga ini bisa disaksikan secara streaming melalui link di bawah ini:
LINK STREAMING BHAYANGKARA SOLO FC VS BORNEO FC SAMARINDA
DISCLAIMER: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. SuperBall.id tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | BolaSport.com, Borneofc.id |
Komentar