SUPERBALL.ID - Bayern Muenchen harus bermain tanpa dua pemain andalan pada laga leg pertama babak perempat final Liga Champions 2020/2021 kontra Paris Saint-Germain.
Laga sengit tersebut akan berlangsung di Allianz Arena, Muenchen, Jerman pada Kamis (8/4/2021) dini hari WIB.
Laga ini merupakan laga ulangan final Liga Champions musim lalu di mana Bayern menang 1-0 atas PSG.
Namun, Bayern Muenchen mungkin akan mengalami kesulitan jika ingin mengulang kemenangan atas Kylian Mbappe dkk.
Baca Juga: Satu Faktor Ini Bikin Liverpool Sulit Comeback di Leg Kedua Vs Real Madrid
Pasalnya, mereka harus bermain tanpa dua pemain pilar mereka di lini depan yaitu Robert Lewandowski dan Serge Gnabry.
Bahkan, Lewandowski harus absen di kedua pertemuan menghadapi PSG di babak perempat final Liga Champions 2020/2021.
Bomber asal Polandia itu mengalami cedera lutut ketika membela negaranya di kualifikasi Piala Dunia 2022 lalu.
Kehilangan salah satu penyerang terbaik di dunia tentu akan menjadi kerugian besar bagi Die Roten.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Independent.co.uk |
Komentar