Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Inter Raih Scudetto, Lukaku Kembali Pancing Amarah Ibrahimovic

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 4 Mei 2021 | 12:36 WIB
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, ketika terlibat perselisihan dengan penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, ketika terlibat perselisihan dengan penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

Klub berjuluk La Beneamata itu terakhir kali menjadi jawara Italia pada musim 2009-2010 ketika masih ditangani oleh Jose Mourinho.

Keberhasilan Inter musim ini juga menghentikan catatan hebat Juventus yang menjuarai Liga Italia dalam 9 musim beruntun.

Baca Juga: Terlibat Geger dengan Fan AC Milan, Bagaimana Nasib Kontrak Donnarumma?

Kesuksesan tersebut disambut gembira oleh para pemain Inter Milan melalui media sosialnya.

Salah satu pemain yang mensyukuri gelar juara itu adalah sang penyerang andalan, Romelu Lukaku.

Melalui akun Twitter-nya, Lukaku mengejek penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

Lukaku menyebutkan bahwa gelar juara tersebut seolah merupakan penobatan raja oleh sang dewa.

"Sekarang, sujudlah," ujar Lukaku melalui cuitannya tersebut.

Baca Juga: Van Der Sar Ungkap Peluang Dirinya Kembali ke Manchester United

Cuitan mengenai raja dan dewa kota Milan itu tampaknya merujuk pada unggahan yang pernah dilakukan oleh kedua pemain melalui media sosialnya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.