SUPERBALL.ID - Bintang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar, mengungkapkan harapannya di masa depan setelah resmi memperbarui kontrak hingga 2025.
Bintang Brasil itu telah dirumorkan bakal kembali ke Barcelona dalam beberapa bulan belakangan.
Dengan kontraknya yang hanya tersisa satu tahun, PSG disebut harus menjualnya jika tidak ingin kehilangan Neymar secara cuma-cuma.
Akan tetapi, PSG telah mengumumkan bahwa sang pemain telah menandatangani kontrak baru pada Sabtu (8/5/2021).
Baca Juga: Sir Alex Ferguson Kunjungi Skuad PSG Jelang Laga Melawan Manchester City
Kontrak baru tersebut akan membuat Neymar tetap bertahan di Paris selama empat tahun ke depan.
Usai secara resmi menandatangani perpanjangan kontrak, pemain berusia 29 tahun itu pun mengaku senang.
"Saya sangat senang melanjutkan petualangan saya di Paris Saint-Germain," kata Neymar dikutip SuperBall.id dari Mirror.
"Saya sangat senang di Paris, dan bangga menjadi bagian dari skuad ini, bekerja dengan para pemain, pelatih hebat dan menjadi bagian dari sejarah klub ini," tambahnya.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Mirror.co.uk |
Komentar