SUPERBALL.ID - Kabar buruk kembali diperlihatkan oleh bek andalan Liverpool dan Timnas Belanda, Virgil van Dijk.
Van Dijk telah absen selama hampir seluruh musim ini karena mengalami cedera parah pada ligamen.
Cedera itu ia dapatkan ketika bertabrakan dengan Jordan Pickford dalam laga Liverpool versus Everton, Oktober lalu.
Akibat cedera tersebut, performa Liverpool menurun drastis.
Tim asuhan Juergen Klopp itu bahkan terpaksa menjadikan Jordan Henderson dan Fabinho sebagai bek tengah.
Baca Juga: Ikut Perebutkan Pemain Muda, Man United Bakal Khawatirkan Satu Hal
Selain itu, Liverpool juga mendatangkan dua bek tengah baru pada bursa transfer musim dingin lalu untuk menambal krisis cedera.
Dua bek tengah baru tersebut adalah Ozan Kabak yang didatangkan dari Schalke 04 dan Ben Davies dari Preston North End.
Kondisi Van Dijk yang tak kunjung sembuh tersebut juga memunculkan "sengketa" antara Liverpool dan Timnas Belanda.
Pelatih Timnas Belanda, Frank de Boer, tampak sangat ingin membawa Van Dijk dalam ajang Piala Eropa yang dimulai pada Juni mendatang.
Sedangkan pelatih Liverpool, Juergen Klopp, tampak enggan melepas Van Dijk ke Piala Eropa karena kondisinya yang masih belum menemui kejelasan.
Baca Juga: Shin Tae-yong Umumkan Pilar Timnas Indonesia, Coret Pemain Terbaik Piala Menpora
Akan tetapi, sudah mulai jelas kepastian apakah Van Dijk mengikuti Piala Eropa atau tidak.
Dilansir Superball.id dari Sky Sports, bek tengah berusia 29 tahun itu mengonfirmasi dirinya tidak akan bergabung dengan Timnas Belanda pada Piala Eropa nanti.
"Saya memutuskan untuk tidak berangkat ke Piala Eropa untuk melakoni pemulihan pada jeda musim," ungkap Van Dijk melalui laman resmi Liverpool.
Van Dijk merasa keputusan itu sangat sulit untuk diambilnya karena sangat ingin tampil di Piala Eropa.
Piala Eropa kali ini sebenarnya dijadwalkan pada tahun lalu.
Baca Juga: Kiprah Steven Gerrard Buat Sir Alex Ferguson Angkat Topi
Namun, oleh karena situasi pandemi yang kala itu sedang parah, UEFA menggeser Piala Eropa menjadi tahun ini.
Pada Piala Eropa edisi ke-16 tersebut, Timnas Belanda akan bermain di Grup C menghadapi Timnas Ukraina, Austria, dan Makedonia Utara.
"Saya merasa sangat terpukul kehilangan Piala Eropa dan membela negara saya di sana," imbuh Van Dijk.
Van Dijk merasa dirinya akan lebih fokus untuk melakoni persiapan jelang musim depan bersama Liverpool.
"Jadi, saya akan fokus dalam pramusim dengan klub dan itu adalah tujuan realistis saya," ujar Van Dijk.
Baca Juga: West Ham Bakal Kembalikan Lingard ke Manchester United, Ada Apa?
Van Dijk merasa sedih dengan buruknya performa Liverpool musim ini yang dipastikan tidak akan meraih satupun gelar.
Selain itu, klub berjuluk The Reds tersebut bahkan juga terancam tidak tampil di Liga Champions musim depan.
Saat ini, Liverpool berada di peringkat ke-6 klasemen sementara Liga Inggris dengan terpaut 7 angka dari empat besar.
"Kami semua tahu bagaimana musim ini berjalan, dan kami tidak senang dengan itu," ucap Van Dijk.
"Ini adalah tahun yang sulit, namun saya optimis untuk musim depan," imbuh Van Dijk.
Baca Juga: AC Milan Dapat Kabar Buruk soal Zlatan Ibrahimovic Jelang Lawan Torino
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar