SUPERBALL.ID - Chelsea gagal menjuarai Piala FA setelah takluk di tangan Leicester City pada laga final, Sabtu (15/5/2021) malam WIB.
Pada babak pertama laga yang diadakan di Stadion Wembley, London, itu kedua tim tak kunjung dapat mencetak gol.
Gol baru benar-benar tercipta pada menit ke-63 yang dicetak oleh gelandang Leicester, Youri Tielemans.
Tielemans mencetak gol tersebut melalui sepakan spektakulernya dari luar kotak penalti yang menghujam pojok atas gawang Chelsea.
Di akhir waktu normal, Chelsea sempat mencetak gol penyeimbang pada menit ke-89.
Baca Juga: Liverpool Dapat Kabar Gembira soal Transfer Ibrahima Konate
Gol itu bermula dari umpan jauh oleh Thiago Silva kepada Kai Havertz yang tiba-tiba berlari menerobos sisi kanan pertahanan Leicester.
Havertz kemudian menendang bola itu ke arah gawang dan sempat dihalau oleh Caglar Soyuncu.
Namun, sepakan Soyuncu justru terpantul oleh kaki Wes Morgan yang merupakan rekannya sendiri dan berbuah menjadi gol.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar