Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Batal Dipermanenkan Liverpool, Ozan Kabak Mau ke Mana?

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 18 Mei 2021 | 11:46 WIB
Momen duel antara bek Liverpool, Ozan Kabak,  dan striker Everton, Richarlison, dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (20/2/2021).
TWITTER.COM/LIVECHOLFC
Momen duel antara bek Liverpool, Ozan Kabak, dan striker Everton, Richarlison, dalam laga Liga Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (20/2/2021).

Namun, Liverpool dikabarkan tidak jadi mempermanenkan Kabak dari Schalke.

Dilansir Superball.id dari Daily Mail, tim asuhan Juergen Klopp itu lebih memilih Ibrahima Konate untuk musim depan.

Baca Juga: Ungkap Sifat Asli N'Golo Kante, Paul Pogba: Dia Sering Curang!

Konate yang kini masih membela RB Leipzig dirasa lebih sesuai ketimbang Kabak.

Untuk mendatangkan Konate, Liverpool harus menyiapkan uang yang lebih banyak yakni 40 juta poundsterling.

Selain kedatangan Konate, Liverpool juga mendapat kabar gembira dari Van Dijk yang berangsur pulih dari cederanya.

Van Dijk mengungkap dirinya berpeluang siap mengikuti pramusim bersama Liverpool.

Oleh karena itu, Kabak dikabarkan akan merapat ke RB Leipzig pada bursa transfer musim panas nanti.

Baca Juga: Zinedine Zidane Pamit dari Real Madrid, Siapa Penggantinya?

Leipzig menginginkan Kabak untuk mengantisipasi kepergian Konate.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Mail

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X