Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Demi Rejeki Nomplok, Para Pemain Leicester Siap Kalahkan Chelsea Lagi

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 18 Mei 2021 | 19:00 WIB
Youri Tielemans merayakan gol yang dia cetak ke gawang Chelsea yang sekaligus membawa Leicester City menjuarai Piala FA bersama dengan Marc Albrihgton dan Kelechi Iheanacho.
TWITTER.COM/EMIRATESFACUP
Youri Tielemans merayakan gol yang dia cetak ke gawang Chelsea yang sekaligus membawa Leicester City menjuarai Piala FA bersama dengan Marc Albrihgton dan Kelechi Iheanacho.

Hasil tersebut membuat Leicester kembali menciptakan sejarah dengan meraih trofi Piala FA untuk kali pertama.

Baca Juga: Pemain Leicester City Ini Dikecam Karena Melecehkan Logo Chelsea Setelah Menang Piala FA

Sebelumnya, Leicester City juga pernah mengukir dongeng dengan menjadi juara Liga Inggris 2015/2016.

Masing-masing pemain Leicester juga telah menerima bonus sebesar 40 ribu pound usai merengkuh trofi Piala FA.

Tidak hanya itu, para pemain Leicester juga akan mendapatkan bonus tambahan jika mampu finis di empat besar.

Dilansir SuperBall.id dari Daily Mail, Jamie Vardy dan kolega memiliki klausul bonus Liga Champions dalam kontrak mereka.

Artinya, jika mampu lolos ke kompetisi antarklub terelit di Eropa itu musim depan, mereka akan mendapat rejeki nomplok.

Baca Juga: Harry Kane Ingin Tinggalkan Tottenham, Tiga Klub Besar Nyatakan Minat

Pemilik Leicester sendiri memang dikenal sebagai sosok dermawan yang kerap memberikan hadiah kepada para pemain.

Seluruh skuad Leicester mendapatkan hadiah berupa mobil BMW ketika sukses meraih gelar Liga Inggris pada 2016.

Di samping itu, mereka juga menerima bonus kolektif dan individu yang tertulis dalam kontrak mereka saat itu.

Pemilik klub juga telah menunjukkan kebaikan terus menerus kepada para fans selama masa menjabat di Stadion King Power.

Baca Juga: Chelsea Malu di Final, Thomas Tuchel Sebut Piala FA Tidak Penting

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Dailymail.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.