Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Harus Siaga 1, Pelatih Thailand Janji Naikkan Level Permainan

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 31 Mei 2021 | 21:33 WIB
Pelatih timnas Thailand, Akira Nishino.
TWITTER.COM/THAILEAGUE
Pelatih timnas Thailand, Akira Nishino.

Sedangkan ketika menghadapi Tajikistan, Sabtu (29/5/2021), Thailand hanya mampu meraih hasil imbang 2-2.

Terakhir, Thailand harus menelan kekalahan telak dari Uzbekistan dengan skor 1-4 pada Minggu (30/5/2021).

Pelatih Thailand, Akira Nishino, mengakui timnya memiliki masalah kondisi fisik dalam dua laga terakhir.

"Dalam dua pertandingan terakhir Kami punya masalah kondisi fisik pemain kami yang belum sepenuhnya sempurna.

"Saya ingin semua pemain memiliki kondisi fisik yang lebih baik," kata Akira Nishino dikutp SuperBall.id dari Siamsport.

Baca Juga: Balas Sikap PSSI soal Timnas Indonesia Lawan Oman, Vietnam Lebih Keras dengan Yordania

Meski begitu, Timnas Indonesia harus tetap siaga satu jelang menghadapi laga kontra Tim Gajah Perang.

Pasalnya, pelatih asal Jepang itu berjanji akan menaikkan level permainan anak asuhnya saat melawan Indonesia.

"Kami adalah timnas Thailand, jika mengatakan bahwa kami telah menemui berbagai kendala, itu tidak bisa menganggapnya sebagai alasan."

"Dari pengalaman saya sebagai pelatih, saya siap menghadapi masalah apa pun, kami melakukan yang terbaik, berlatih sebanyak yang kami bisa."

"Hari pertandingan melawan Indonesia, kami akan melakukan yang terbaik dan menaikkan level permainan kami," tegasnya.

Baca Juga: Usai Timnas Indonesia Ditekuk Oman, Shin Tae-yong Motivasi Pemain seperti ke Korsel di Piala Dunia 2018

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : PSSI.org, siamsport.co.th

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X