Pada menit ke-50, giliran Adisak Kraisorn yang sukses mencatatkan namanya di papan skor melalui sundulannya.
Baca Juga: Usai Timnas Indonesia Imbangi Thailand, Shin Tae-yong Janji Kejutkan Vietnam
Tak butuh waktu lama, skuad Garuda kembali mampu menyamakan kedudukan untuk kedua kalinya pada menit ke-60.
Gol tercipta berawal dari sepakan kaki kiri Egy Maulana Vikri yang membentur pemain Thailand.
Bola liar menghampiri Evan Dimas yang kemudian melakukan tendangan dari jarak dekat dan berbuah gol.
Dengan hasil imbang 2-2 membuat Timnas Indonesia akhirnya berhasil memperoleh poin pertama dalam enam pertandingan.
Sedangkan tambahan satu poin membuat Thailand untuk sementara menempati peringkat ketiga dengan raihan sembilan poin dari enam laga.
Baca Juga: Didepak dari Timnas Indonesia, Nurhidayat Minta Maaf kepada Shin Tae-yong
Dilansir SuperBall.id dari Siamsport, skuad Gajah Perang tampil lebih dominan pada laga ini, tetapi skuad Garuda jauh lebih efektif.
Skuad asuhan Akira Nishino mencatatkan 65 persen penguasaan bola berbanding 35 persen milik Indonesia.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | siamsport.co.th |
Komentar