Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Video - Ban Kapten Jadi Pelampiasan Cristiano Ronaldo Usai Portugal Habis di Euro 2020

By Muhammad Respati Harun - Senin, 28 Juni 2021 | 18:58 WIB
Ekspresi megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, usai timnya dikalahkan timnas Belgia dalam laga 16 besar EURO 2020 di Stadion La Cartuja, Minggu (27/6/2021).
TWITTER.COM/INTCHAMPIONSCUP
Ekspresi megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, usai timnya dikalahkan timnas Belgia dalam laga 16 besar EURO 2020 di Stadion La Cartuja, Minggu (27/6/2021).

SUPERBALL.ID - Cristiano Ronaldo tampak sangat kesal usai langkah Timnas Portugal di Euro 2020 terhenti pada babak 16 besar.

Pada Euro 2020, Timnas Portugal tampil sebagai juara bertahan setelah menjuarainya pada Euro 2016.

Tampil sebagai juara bertahan, langkah Timnas Portugal sebenarnya tidak mulus-mulus amat.

Timnas Portugal membuka kiprahnya di Euro 2020 dengan menang besar 3-0 atas Hungaria pada laga pertama.

Akan tetapi, pada dua laga berikutnya di fase grup, Timnas Portugal justru terseok-seok.

Baca Juga: Telinga Luke Shaw Memanas Gara-gara Ocehan Pedas Jose Mourinho

Timnas Portugal menelan satu kekalahan dengan skor 2-4 dari Jerman dan ditahan imbang oleh Timnas Prancis dengan skor 2-2.

Hasil tersebut membuat Timnas Portugal menduduki peringkat ketiga Grup F Euro 2020 dengan torehan empat poin.

Meski jumlah poinnya sama dengan Timnas Jerman, Portugal berada di peringkat ketiga karena kalah secara head to head.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.