SUPERBALL.ID - Timnas Prancis harus menahan rasa malu yang luar biasa setelah tersingkir secara mengejutkan dari Euro 2020.
Timnas Prancis tersingkir dari Euro 2020 setelah ditaklukkan oleh Timnas Swiss pada babak 16 besar.
Dalam laga tersebut, Timnas Prancis sempat unggul terlebih dahulu sebelum ditahan imbang oleh Swiss dengan skor 3-3 di waktu normal.
Skor 3-3 itu kemudian bertahan hingga babak tambahan berakhir dan laga memasuki adu penalti.
Begitu memasuki adu penalti, petaka justru menghampiri Timnas Prancis.
Baca Juga: Hadapi Ukraina, Inggris Tak Akan Andalkan Taktik yang Sukses Taklukkan Jerman
Timnas Prancis dinyatakan kalah melalui adu penalti dengan skor 4-5.
Kekalahan itu dipastikan setelah Kylian Mbappe gagal menunaikan tugasnya sebagai eksekutor di kesempatan terakhir.
Sepakan Mbappe berhasil ditepis dengan baik oleh kiper Swiss, Yann Sommer.
Timnas Prancis dinyatakan tersingkir dari Euro 2020 karena kekalahan tersebut.
Padahal, Timnas berjuluk Les Bleus itu digadang-gadang menjadi calon kuat juara Euro 2020.
Baca Juga: Prediksi Jose Mourinho untuk Pertandingan Babak 8 Besar Piala Eropa 2020
Terlebih lagi, mereka tampil dengan status sebagai juara Piala Dunia 2018.
Dilansir Superball.id dari Daily Mail, biang kerok penyebab kegagalan Timnas Prancis di Euro 2020 mulai terungkap satu per satu.
Yang terbaru, Kylian Mbappe menjadi sorotan utama atas kegagalan tersebut.
Selain gagal mengeksekusi penalti dalam laga kontra Swiss, Mbappe juga dinilai menjadi biang kerok perpecahan di Timnas Prancis.
Mbappe dikabarkan memiliki hubungan yang buruk dengan rekannya di Timnas Prancis, Antoine Griezmann.
Baca Juga: Sempat Dituding Berbohong, Shin Tae-yong Angkat Bicara soal Alasan Pulang
Penyerang berusia 22 tahun itu cemburu dan iri dengan peran Griezmann dalam skuad Timnas Prancis.
Jika itu benar terjadi, maka akan semakin memperburuk keberadaan Mbappe di dalam skuad asuhan Didier Deschamps tersebut.
Sebelumnya, Mbappe sempat terlibat konflik dengan Olivier Giroud jelang kick-off Euro 2020.
Konflik antara keduanya dimulai dari ketika Giroud mengungkap ketidakpuasannya terhadap performa Mbappe pada laga kontra Bulgaria di laga uji coba.
Baca Juga: Jadon Sancho Datang ke Man United, Siap Tikung Nomor Punggung Cavani
Ucapan Giroud tersebut kemudian membuat kuping Mbappe memanas dan sempat hampir membuat konferensi pers mendadak.
Namun, keinginan Mbappe untuk membantah Giroud tersebut bisa ditengahi langsung oleh Hugo Lloris dan Steve Mandanda.
Selain Mbappe, sejumlah pemain Timnas Prancis juga dikabarkan berkonflik setelah kekalahan memalukan tersebut.
Seusai laga, Paul Pogba dan Adrien Rabiot terlihat adu mulut mengenai permainannya di lini tengah.
Rabiot dianggap tidak puas dengan performa Pogba yang dirasa malas dalam bertahan.
Baca Juga: Belanda Memalukan di Euro 2020, Frank De Boer Jadi Korban Pertama
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar