SUPERBALL.ID - Dua pemain Italia, Jorginho dan Emerson Palmieri, mengikuti jejak sembilan pemain ini usai mengawinkan gelar Euro 2020 dengan Liga Champions.
Italia memastikan diri sebagai juara Euro 2020 usai menaklukkan Inggris melalui drama adu penalti di partai final.
Laga final Euro 2020 digelar di Stadion Wembley, London, Inggris, Senin (12/7/2021) dini hari WIB.
Inggris mampu unggul lebih dulu melalui gol cepat Luke Shaw usai memanfaatkan umpan Kieran Trippier di menit kedua.
Baca Juga: Tak Berkutik Lawan Tembok Italia, Harry Kane Bikin Catatan Terburuk Selama Bela Inggris
Namun, Italia mampu menyamakan kedudukan di babak kedua, tepatnya di menit ke-66, melalui Leonardo Bonucci.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga 120 menit, sehingga penentuan juara harus ditentukan melalui babak adu penalti.
Di babak adu penalti, Andrea Belotti dan Jorginho menjadi pemain Italia yang gagal melaksanakan tugasnya.
Sementara Domenico Berardi, Leonardo Bonucci, dan Federico Bernardeschi sukses mengeksekusi penalti dengan baik.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Twitter.com/squawka, Mundodeportivo.com |
Komentar