Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tampil Mengejutkan di Olimpiade Tokyo 2020, Peringkat Dunia Kevin Cordon Melesat

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 3 Agustus 2021 | 20:37 WIB
Pebulu tangkis Guatemala, Kevin Cordon, saat tampil pada perempat final Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (31/7/2021)
TWITTER/BADMINTON GUATEMALA
Pebulu tangkis Guatemala, Kevin Cordon, saat tampil pada perempat final Olimpiade Tokyo 2020, Sabtu (31/7/2021)

Di perempat final, Cordon lagi-lagi membuat kejutan dengan mengalahkan pebulu tangkis Heo Kwang-hee.

Kwang-hee juga sempat membuat kejutan besar dengan menyingkirkan unggulan nomor 1 dunia yang tampil di negaranya sendiri, Kento Momota.

Baca Juga: Kiprah Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Telah Usai, Penuhi Target dan Lebih Ciamik dari 2016

Namun, kisah luar biasa Cordon di Olimpiade Tokyo 2020 akhirnya dihentikan oleh unggulan keempat, Viktor Axelsen.

Cordon kemudian masih menyimpan harapan kecil untuk meraih medali perunggu dalam laga menghadapi pebulu tangkis Indonesia Anthony Sinisuka Ginting.

Akan tetapi, pebulu tangkis berusia 34 tahun itu kembali menelan kekalahan dan gagal membawa pulang medali.

Meski pulang tanpa medali, Cordon merasa puas dengan pencapaiannya di Olimpiade Tokyo 2020.

"Saya merasa sedih, saya ingin memenangkan sebuah medali tapi inilah hasilnya," ujar Cordon, dilansir SuperBall.id dari BolaSport.com.

Baca Juga: Kenapa Greysia/Apriyani Ikut Gigit Medali Emas, Ini Peringatan Panitia Olimpiade Tokyo 2020

Dalam wawancaranya yang dikutip oleh BWF Badminton, Cordon merasa bahwa pencapaiannya di Olimpiade Tokyo 2020 adalah sebuah mimpi.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X