Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andai Gabung Man City, Cristiano Ronaldo Bisa Tiru Sikap Messi dalam Memilih Nomor Punggung

By Muhammad Respati Harun - Jumat, 27 Agustus 2021 | 15:02 WIB
Cristiano Ronaldo dinilai tidak akan lagi mengenakan nomor punggung 7 andai gabung Manchester City.
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Cristiano Ronaldo dinilai tidak akan lagi mengenakan nomor punggung 7 andai gabung Manchester City.

Bintang berusia 36 tahun itu bahkan telah mencapai kesepakatan personal dengan Manchester City.

Sang agen, Jorge Mendes, diyakini telah berbicara langsung dengan pelatih Manchester City, Pep Guardiola.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ingkar Janji Usai Capai Kesepakatan dengan City, Fans MU Geram

Mendes juga dikabarkan tengah melakukan negosiasi agar kesepakatan transfer dengan Manchester City semakin cepat terwujud.

Juventus pun telah mematok Ronaldo dengan harga sebesar 28 juta euro atau sekitar 25 poundsterling kepada Manchester City.

Keinginan Manchester City merekrut Ronaldo tidak lepas dari batalnya transfer Harry Kane dari Tottenham.

Jika transfer itu akhirnya menjadi kenyataan, maka yang menjadi pertanyaan adalah berapa nomor punggung yang akan dikenakan oleh Ronaldo?

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Harus Siap Dibenci Skuad Man City Karena Permintaannya 

Pemain asal Portugal itu memang sangat identik dengan nomor punggung 7, bahkan sampai sang pemain juga dikenal sebagai CR7.

Namun, nomor punggung 7 di Manchester City kini dikenakan oleh Raheem Sterling.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Daily Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X