Dilansir SuperBall.id dari Daily Star, Lionel Messi yang merupakan kapten Timnas Argentina terlihat sangat geram dan kesal.
Pemain Paris Saint-Germain itu terlihat mengomel kepada aparat kesehatan setempat yang membubarkan laga.
"Kami telah berada di sini selama tiga hari," ujar Messi.
"Mengapa kalian baru melakukannya sekarang?" tanya Messi dengan penuh ekspresi tidak terima.
Baca Juga: Dibanding-bandingkan dengan Cristiano Ronaldo, Lukaku: Itu Tidak Berguna!
Akibat pembubaran tersebut, laga Brasil vs Argentina terpaksa ditunda sampai waktu yang belum ditentukan.
Meski laga ditunda, posisi Timnas Brasil dan Timnas Argentina di klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL masih tidak berubah.
Timnas Brasil tetap kokoh di puncak klasemen dengan 21 poin dari 7 laga yang selalu dimenangkannya.
Sedangkan Timnas Argentina masih duduk di posisi runner-up klasemen dengan 15 angka dari 4 kemenangan dan 3 hasil imbang.
Baca Juga: Media Argentina Tuntut Hukuman Penjara untuk Pemain yang Hampir Patahkan Kaki Messi
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Star |
Komentar