Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gary Neville Sebut Tiga Bintang Man United Bakal Hengkang, Peluang Datangkan Erling Haaland

By Ragil Darmawan - Selasa, 14 September 2021 | 12:46 WIB
Mantan kapten sekaligus legenda Manchester United, Gary Neville.
TWITTER.COM/SUPERBIAPROELIA
Mantan kapten sekaligus legenda Manchester United, Gary Neville.

Menanggapi soal kehadiran Ronaldo dan minat klub terhadap Haaland, Neville tidak khawatir.

Neville yakin Haaland masih memiliki ruang bagi Manchester United setelah tiga pemain hengkang tahun depan.

Tiga pemain Manchester United yang dinilai Neville bakal pergi musim depan yaitu Anthony Martial, Juan Mata dan Edinson Cavani.

"Saya pikir Manchester United tahun depan akan kehilangan Martial, mereka akan kehilangan Mata, Cavani akan pergi karena mereka hanya tersisa satu tahun lagi," ujar Neville sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Metro.

"Jadi itu akan membebaskan tempat untuk diisi."

"Jika Haaland tersedia musim panas mendatang dan mereka ingin melakukan kesepakatan dengan agennya, maka Manchester United harus mengejarnya."

"Saya tidak berpikir kedatangan Cristiano mencegah Haaland bergabung."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X