Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buka-bukaan Soal Kasus Messi, Suarez Akui Ikut Terpukul Saat Lihat Kondisi Teman Baiknya

By Lola June A Sinaga - Jumat, 1 Oktober 2021 | 08:46 WIB
Lionel Messi dan Luis Suarez berlibur bersama di Ibiza.
TWITTER.COM/DAZN_CA
Lionel Messi dan Luis Suarez berlibur bersama di Ibiza.

Mantan pemain Liverpool itu menjelaskan bahwa dia langsung menghubungi pemain berjuluk La Pulga itu ketika mendengar kabar bahwa kontraknya tidak bisa di perpanjang di Barcelona.

“Sebagai teman saya harus bertindak, mendukungnya, agar dia tidak kecewa atau jatuh,” kata Suarez, sebagaimana dikutip Superball.id dari Mirror.

Baca Juga: Tidak Sebanding, Eks Liverpool Sebut Ronaldo dan Messi Kalah Jauh dari Juniornya Ini

"Saya sangat terkejut karena semuanya sudah diatur agar dia tetap tinggal,” tambahnya.

Suarez menjelaskan bagaimana dia bisa melihat secara langsung bahwa Messi bahagia dengan kehidupannya ketika mereka pergi berlibur bersama selama musim panas.

“Dia mengatakan kepada saya 'Saya akan menyelesaikan karir saya di Barcelona, ​​yang selalu saya inginkan, klub yang telah memberi saya segalanya dan anak-anak bahagia,’” jelasnnya lagi.

“Dari satu jam ke jam berikutnya semuanya berubah.”

Baca Juga: Neymar Ejek Messi Gara-gara Berbaring di Lapangan, Herrera Pasang Muka Heran

Pemain asal Uruguay tersebut mengakui bahwa itu adalah pukulan berat baginya secara pribadi untuk melihat teman dekatnya menderita ketika berita kepergiannya dari Barcelona menjadi kenyataan.

“Leo mencintai klub, dia berutang banyak kepada Barcelona yang bisa Anda lihat di acara perpisahannya,” tambahnya.

“Dia adalah pemain terbaik dalam sejarah klub.”


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : Mirror

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X