Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melempem Setelah Kedatangan Jack Grealish, Sterling Diminta Tinggalkan Man City

By Lola June A Sinaga - Jumat, 1 Oktober 2021 | 12:20 WIB
Pep Guardiola dan Raheem Sterling dalam satu laga Manchester City di Liga Inggris 2021-2022.
TWITTER.COM/_STATS24
Pep Guardiola dan Raheem Sterling dalam satu laga Manchester City di Liga Inggris 2021-2022.

SUPERBALL.ID - Raheem Sterling telah diperingatkan bahwa ia harus meningkatkan penampilannya di bawah asuhan Pep Guardiola atau meninggalkan Manchester City.

Itu menurut pemilik Crystal Palace Simon Jordan, yang telah menyuarakan keprihatinan atas Sterling setelah kedatangan Jack Grealish.

Sterling yang didatangkan dari Liverpool pada 2015, telah menjadi bagian penting dari skuat Man City dan berkembang pesat di bawah asuhan Guardiola.

Pemain sayap City berusia 26 tahun telah membuat lebih dari 300 penampilan untuk klub dan mengangkat tiga gelar Liga Inggris, Piala FA dan empat piala Carabao Cup.

Baca Juga: Kekalahan Man City dari PSG Bikin Pelatih Liverpool Khawatir, Kok Bisa?

Sterling dalam performa gemilang untuk timnas Inggris di Piala Eropa 2020 di musim panas lalu.

Namun, musim ini Sterling hanya mencetak satu gol dan mencatatkan satu assist dalam sembilan penampilannya.

Sterling sekarang menghadapi persaingan di sayap kanan Man City dengan Grealish, yang tiba dengan rekor transfer dari Aston Villa.


Editor : Lola June A Sinaga
Sumber : Sportbible.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X