Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Lengkap Pekan Ke-7 Liga 1 2021 - Persib Bandung Hadapi Pemuncak Klasemen

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 14 Oktober 2021 | 17:21 WIB
 Liga 1 2021-2022.
RAGIL DARMAWAN/BOLASPORT.COM
Liga 1 2021-2022.

SUPERBALL.ID - Liga 1 pekan ketujuh bakal digelar pada akhir pekan ini dengan menyajikan sejumlah pertandingan menarik.

Salah satu pertandingan yang cukup menarik adalah laga antara pemuncak klasemen Bhayangkara FC melawan Persib Bandung.

Laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Mochamad Soebroto, Magelang, Sabtu (16/10/2021) malam WIB.

Bhayangkara FC belum tersentuh kekalahan dalam enam laga yang telah dilakoni dengan lima kemenangan dan satu hasil imbang.

Baca Juga: Dihantam Krisis Cedera, Persebaya Ingin Segera Pulangkan Pemainnya dari Timnas Indonesia

Hasil tersebut membuat Bhayangkara FC saat ini menduduki posisi puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 16 poin.

Sama halnya dengan calon lawan mereka, Persib Bandung juga belum pernah menelan kekalahan sejauh ini.

Namun, yang membedakan adalah Persib hanya mampu meraih dua kemenangan, sedangkan empat laga lainnya berakhir imbang.

Menghadapi Bhayangkara FC, Persib dipastikan tampil tanpa enam pemain andalannya dengan alasan berbeda.

Keenam pemain tersebut adalah Aqil Savik, Bayu M. Fiqri, Beckham Putra Nugraha, Ardi Idrus, Marc Anthony Klok, dan I Made Wirawan.

Baca Juga: Punya Nama Panggilan Unik, Gelandang Muda Persija Jakarta Berkomentar

Aqil, Bayu, dan Beckham harus memenuhi panggilan timnas Indonesia sedangkan Ardi dan Klok absen lantaran akumulasi kartu.

Adapun Made masih menjalani pemulihan pasca-operasi pengangkatan loose bodies di lututnya.

Selain itu, Victor Igbonefo dan Geoffrey Castillion pun masih diragukan bisa bermain di laga kontra Bhayangkara FC.

Banyaknya pemain yang absen membuat pelatih Persib, Robert Rene Alberts, berencana mengubah skema permainan.

"Jadi, kami memang punya pilihan, tapi tanpa wingback, kami harus kembali mengubah formasi tim lagi," kata Alberts.

Baca Juga: Masuk Daftar Pemain Muda Potensial Versi Media Inggris, Wonderkid Persebaya Diperingatkan Aji Santoso

Pekan ketujuh Liga 1 akan dibuka dengan pertandingan antara PSIS Semarang yang akan berhadapan dengan Persik Kediri.

PSIS Semerang saat ini nyaman berada di peringkat dua klasemen sementara, tepat di bawah Bhayangkara FC.

Sementara pertandingan bigmatch juga bakal tersaji ketika Persebaya Surabaya berhadapan dengan Persipura Jayapura.

Berikut Jadwal Lengkap Pekan Ke-7 Liga 1 2021

Jumat (15/10/2021)

PSIS Semarang vs Persik Kediri, 15.15 WIB

PSS Sleman vs Barito Putera, 18.15 WIB

Baca Juga: Persib Kehilangan 3 Pemain Sejak Awal Paruh Kedua Liga 1 2021 Karena ini

Sabtu (16/10/2021)

Persela Lamongan vs Madura United, 15.15 WIB

Persita Tangerang vs Persiraja Banda Aceh, 15.15 WIB

Persipura Jayapura vs Persebaya Surabaya, 18.15 WIB

Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 20.45 WIB

Minggu (17/10/2021)

PSM Makassar vs Bali United, 15.15 WIB

Persija Jakarta vs Arema FC, 18.15 WIB

Persikabo 1973 vs Borneo FC, 20.30 WIB

Baca Juga: Wonderkid Persebaya Masuk Jajaran Pemain Muda Terbaik Versi Media Inggris, Akan Ikuti Jejak Egy?

Klasemen Sementara Liga 1 2021

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BRI Liga 1 (@liga1match)

 Baca Juga: Persib Gerak Cepat! Latihan untuk Paruh Kedua Liga 1 2021

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Ligaindonesiabaru.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X