SUPERBALL.ID - Memburuknya performa Barcelona akhir-akhir ini tidak lepas dari efek domino yang ditimbulkan akibat keputusan yang sebelumnya pernah dibuat.
Salah satu keputusan yang hingga kini menjadi sorotan adalah perekrutan Ousmane Dembele.
Pada bursa transfer musim panas 2017, Barcelona merekrut Dembele dari Borussia Dortmund.
Kala itu, Barcelona rela merekrutnya dengan banderol hingga 145 juta euro termasuk bonus.
Banderol itu menjadikan Dembele sebagai salah satu pesepak bola termahal di dunia.
Baca Juga: Demi Jebol Timnas Indonesia di Piala AFF, Malaysia Andalkan Striker Impor, Eks Pemainnya Menentang
Namun, mahalnya banderol tersebut kurang sesuai dengan kontribusi yang ditunjukkan oleh Dembele selama membela Barcelona.
Selama 4 musim membela Barcelona, Dembele hanya tampil sebanyak 118 kali dan mencetak 30 gol di semua kompetisi.
Situasinya juga semakin diperparah dengan kerapnya pemain asal Prancis itu mengalami cedera.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar