SUPERBALL.ID - Laporan menyebutkan tiga kandidat kuat untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer di kursi pelatih Manchester United, ada pula dua opsi alternatif.
Man United kembali menelan hasil mengecewakan setelah kalah dari Watford di laga lanjutan Liga Inggris 2021-2022.
Bermain di Stadion Vicarage Road, Sabtu (20/11/2021) malam WIB, Manchester United kalah telak dengan skor 1-4.
Hasil ini membuat Manchester United telah menelan lima kekelahan dalam tujuh laga terakhir di Liga Inggris.
Baca Juga: Gary Neville Sebut Kesalahan Konyol yang Dilakukan Solskjaer di Man United
Alhasil, Manchester United saat ini harus puas bertengger di urutan ketujuh klasemen sementara dengan koleksi 17 poin.
Mereka terpaut 12 poin dari pemuncak klasemen Chelsea.
Rentatan hasil buruk dalam beberapa pertandingan terakhir membuat petinggi Manchester United tampak sudah kehilangan kesabaran.
Laga melawan Watford pun akhirnya menjadi pertandingan terakhir Solskjaer bersama Setan Merah.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | The Athletic, twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar