Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sampai Gebrak Meja, Pelatih Persib Meradang usai Alami Deja Vu Gol Hantu di Stadion Manahan

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 21 November 2021 | 17:33 WIB
Laga Persib vs Persija dalam lanjutan Liga 1 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Laga Persib vs Persija dalam lanjutan Liga 1 2021.

SUPERBALL.ID - Persib Bandung akhirnya menelan kekalahan perdananya di Liga 1 2021.

Kekalahan perdana itu didapat dari Persija Jakarta dalam laga yang digelar di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (20/11/2021) malam WIB.

Persib langsung mendapat kesempatan unggul melalui sepakan bebas pada menit pertama laga tersebut.

Persib mendapat hadiah tendangan bebas di sisi kanan pertahanan Persija setelah Geoffrey Castillion dijatuhkan oleh Yann Motta.

Kesempatan tendangan bebas itupun langsung diambil oleh Marc Klok sebagai eksekutor.

Baca Juga: Jelang Lawan Myanmar, Shin Tae-yong Soroti Dua Kelemahan Timnas Indonesia

Sepakan terukur Marc Klok mengarah ke arah tiang dekat gawang Persija yang dikawal oleh Andritany Ardhiyasa.

Tendangan Marc Klok sempat terlihat melewati garis gawang, namun berhasil dikeluarkan oleh Andritany dan bola langsung dibuang jauh-jauh oleh Marko Simic.

Sang wasit pun tidak melihat itu sebagai gol dan tetap melanjutkan pertandingan dengan kedudukan 0-0.

Persija kemudian berhasil muncul sebagai pemenang melalui gol tunggal Marko Simic pada menit ke-45+1.

Baca Juga: Hadapi Persija, Pelatih Persib Enggan Pikirkan Luka Memori Pahit di Manahan

Marko Simic mencetak gol melalui sundulannya setelah memanfaatkan umpan silang apik Riko Simanjuntak dari sisi kanan serangan Persija.

Laga pun berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persija.

Dengan hasil tersebut, Persib akhirnya menelan kekalahan perdananya di Liga 1 2021.

Tim berjuluk Maung Bandung itu harus puas tetap berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2021 dengan torehan 25 poin dari 12 laga.

Sedangkan Persija naik ke peringkat ke-8 klasemen dengan 18 poin dari 12 pertandingan.

Baca Juga: Bukan Persija, Pelatih Persib Sebut Tantangan Terberat di Seri Ketiga Liga 1 2021

Kekalahan tersebut tentu membuat pelatih Persib, Robert Rene Alberts, merasa kecewa berat.

Robert Rene Alberts merasa timnya tidak layak menelan kekalahan karena menguasai pertandingan dan menghasilkan banyak peluang.

"Saya rasa ini hasil yang sangat mengecewakan, saya rasa kami tidak layak untuk kalah," tutur Robert.

Seakan masih penasaran dengan insiden gol hantu pada menit pertama, Robert menyaksikan kembali tayangan ulang pertandingan melalui ponselnya.

Baca Juga: Prihatin Lihat Lini Depan Timnas Indonesia Tumpul, Ilija Spasojevic Incar Perhatian Shin Tae-yong

Dengan sedikit menggebrak meja, Robert mengambil microphone dan menunjukkan ponselnya kepada asisten pelatih dan kapten Persib.

Robert merasa sangat kecewa dengan keputusan sang wasit, Aprisman Aranda, yang dirasa tidak tepat.

Robert menilai bahwa itu sepakan Marc Klok seharusnya disahkan sebagai gol untuk Persib di laga tersebut.

"Saya melihat tayangan ulang dari televisi dan jelas bola sudah melewati garis, kejadian di menit pertama tadi seharusnya itu gol," ujar Robert dikutip SuperBall.id dari BolaSport.com.

Baca Juga: Satu Aspek Dirasa Kurang pada Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Beri PR pada Para Pemain Seusai TC

Pelatih asal Belanda itupun tidak menutup kemungkinan akan melayangkan surat protes kepada PSSI dan PT LIB.

"Jadi, keputusan itu tidak berpihak pada kami, yang mana itu jelas-jelas adalah gol, maka tentu sulit bagi kami," tegas Robert.

Insiden gol hantu di Stadion Manahan kali ini seakan merupakan sebuah deja vu bagi Persib.

Sebab, Persib pernah merasakan hal serupa pada empat tahun lalu atau lebih tepatnya pada 3 November 2017.

Baca Juga: Kapok Kasus Marc Klok Terulang, Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Kini Lebih Hati-hati

Ketika itu, Persib menghadapi Persija di Stadion Manahan dalam lanjutan Liga 1 2017.

Dalam laga tersebut, Persib juga mengalami insiden gol hantu dengan sundulan Ezechiel N'douassel pada menit ke-28.

Sundulan N'douassel terlihat jelas sudah masuk ke gawang dan mengenai jaring dalam gawang Persija.

Namun, sang wasit tidak melihat itu sebagai gol karena bola terpental keluar gawang.

Setelah insiden itu, Persib kemudian dianggap walk out dan dinyatakan kalah dengan skor 0-3 dari Persija dalam laga tersebut.

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Pelatih Persib Marah Usai Tonton Gol Menit Pertama Lawan Persija Tidak Disahkan Wasit.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X