Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Turuti Satu Prinsip Utama Shin Tae-yong, Timnas U-18 Indonesia Taklukkan Klub Turki

By Muhammad Respati Harun - Minggu, 21 November 2021 | 21:34 WIB
Para pemain Timnas U-18 Indonesia ketika berlatih.
PSSI.ORG
Para pemain Timnas U-18 Indonesia ketika berlatih.

SUPERBALL.ID - Sama seperti seniornya, Timnas U-18 Indonesia kini juga berada di Turki untuk melakoni pemusatan latihan (TC) dan uji coba.

Timnas U-18 Indonesia menjalani TC di Turki untuk persiapan menghadapi Piala Dunia U-20 yang digelar pada 2023 mendatang.

Bukan hanya persiapan, TC itu juga dimanfaatkan sebagai salah satu rangkaian seleksi dalam menentukan skuad Timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 2023.

Selain TC, Skuad Garuda Nusantara juga menjalani uji coba untuk mengasah kemampuannya.

Salah satu laga uji coba yang dilakoni oleh Timnas U-18 Indonesia itu adalah melawan klub lokal yakni Antalyaspor U-18.

Baca Juga: Satu Aspek Dirasa Kurang pada Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Beri PR pada Para Pemain Seusai TC

Laga melawan Antalyaspor U-18 digelar di Limak Football Complex, Antalya, Turki pada Minggu (21/11/2021) malam WIB.

Dilansir SuperBall.id dari laman resmi PSSI, Timnas U-18 Indonesia sebenarnya kurang siap dari segi taktik untuk laga tersebut.

Pasalnya, Ronaldo Kwateh yang merupakan striker Timnas U-18 Indonesia mengungkapkan bahwa mereka baru berlatih taktik dalam sehari.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.