SUPERBALL.ID - Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan, mempunyai misi khusus di BWF World Tour Finals 2021.
Pasangan muda itu berhak lolos ke BWF World Tour Finals setelah finis di peringkat ke-6 dalam ranking World Tour 2021.
Kompetisi yang menjadi penutup rangkaian World Tour tersebut akan digelar pada 1-5 Desember mendatang di Bali.
Selain Pram/Yere, nama Indonesia di nomor ganda putra juga diwakili oleh Marcus Gideon/Kevin Sanjaya.
Pram/Yere tergabung ke dalam Grup B ganda putra BWF World Tour Finals 2021.
Baca Juga: Hasil Drawing BWF World Tour Finals - Marcus/Kevin Masuk Grup Neraka Bareng Peraih Emas Olimpiade
Pasangan peringkat ke-28 dunia itu satu grup dengan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang), Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia), dan Christo Popov/Toma Junior Popov (Prancis).
Dari ketiga calon lawan tersebut, Pram/Yere menaruh perhatian pada Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Sebab, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi merupakan pasangan yang menyingkirkan Pram/Yere pada Indonesia Open 2021.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar