Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Piala AFF - Dipimpin Eks Bintang AC Milan, Kamboja Siap Kejutkan Timnas Indonesia

By Dwi Aryo Prihadi - Rabu, 1 Desember 2021 | 15:08 WIB
Mantan bintang AC Milan Keisuke Honda akan pimpin langsung Kamboja melawan Timnas Indonesia dan tim lain di Piala AFF 2020.
THETHAO247.VN
Mantan bintang AC Milan Keisuke Honda akan pimpin langsung Kamboja melawan Timnas Indonesia dan tim lain di Piala AFF 2020.

Sebelumnya, mantan penggawa Timnas Jepang itu hanya memberikan arahan secara virtual dan menyerahkan selebihnya kepada pelatih Ryu Hirose.

Di laga pembuka, Chan Vathanaka dan kawan-kawan akan berhadapan dengan runner-up edisi sebelumnya, Malaysia, pada 6 Desember.

Laga perdana melawan Malaysia tentu akan menjadi pertandingan sangat krusial bagi Honda dan anak asuhnya.

Baca Juga: Eks Bundesliga Abaikan Timnas Indonesia dan Remehkan Juara Bertahan Piala AFF

Jika Kamboja berhasil meraih 3 poin di pertandingan tersebut, mimpi mereka untuk melaju ke semifinal pun semakin terbuka.

Setelah Malaysia, Kamboja bakal menghadapi Timnas Indonesia tiga hari berselang, tepatnya pada 9 Desember.

Berbeda dengan Kamboja, pertandingan tersebut merupakan laga perdana Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Sementara itu, Evan Dimas Darmono dkk hari ini bertolak ke Singapura usai menjalani pemusatan latihan dan uji coba di Turki.

Selama di Turki, skuad Garuda melakukan tiga kali laga persahabatan.

Timnas Indonesia kalah 0-1 dari Afganistan, menang 4-1 atas Myanmar, dan menang 4-0 atas klub Turki, Antalyaspor.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : PSSI.org, Nguoiduatin.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X